Suara.com - Rasa bangga orangtua pada seorang anak yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan tentu begitu besar. Hal tersebut tergambar lewat video viral yang disebut warganet 'mengandung bawang' ini.
Dalam rekaman yang dibagikan di sejumlah akun Instagram, salah satunya akun @tante_rempong -tampak para siswa sedang bernyanyi di depan kelas untuk acara kelulusan SMP.
Acara ini dihadiri oleh guru dan wali murid mereka, yang duduk di kursi sambil merekam momen berharga tersebut dengan ponsel masing-masing.
Namun, dalam video itu, ada seorang bapak yang menarik perhatian karena ia sendiri yang menggunakan ponsel sederhana alias 'jadul'.
Tentu saja ini jauh berbeda dari wali murid lainnya yang mengenakan smartphone dengan layar lebar dan kualitas gambar terbaik.
Layar ponsel itu terlihat berukuran kecil, bahkan masih dilengkapi dengan keypad atau papan tombol. Kualitas kameranya pun masih berada di level VGA dengan detil gambar yang blur.
"Walau hpnya jadul dan hasil videonya buram, tapi terharu lihat aksi bapak ini saat abadikan momen berharga anak," tulis akun itu.
Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat hingga lebih dari 11.700 kali dan mengundang berbagai komentar dari warganet.
Rata-rata mereka mendoakan agar anak dari si bapak dapat menjadi orang yang sukses kelak, sehingga bisa membahagiakan orangtuanya.
Baca Juga: Detik-detik Pengemudi Fortuner Tembakan Senjata di Komplek Perwira Polisi
"Pasti sampe rumah diputer terus itu videonya. Ibuku banget dulu kalo aku pentas selalu divideoin terus ditontonin terus sendiri," kata seorang warganet.
"Kebahagiaan itu kita yang pilih. Walaupun burem bapak pasti bahagia udah simpen momen terbaik anaknya. Stay health pak," tulis yang lainnya.
"Dia sudah bisa videoin anaknya saja itu udah bahagia banget. Yang penting ada kenang-kenangannya," ujar satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Dari UMKM ke Standar Global, Ketika Industri Kosmetik Lokal Didorong Naik Kelas
-
Oase Hijau di Jakarta Selatan: Hunian Premium yang Tak Lagi Sekadar Investasi, Tapi Gaya Hidup
-
4 Sepatu Wanita Slip On TOMS untuk Tampilan Kasual dan Trendi, Nyaman Dipakai Kapan Saja
-
Nisfu Syaban 2026 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Puasa dan Amalan yang Gen Z Wajib Tahu
-
4 Rekomendasi Sunscreen SPF 35 untuk Anak Sekolah, Ringan tapi Tetap Melindungi
-
6 Hikmah Tradisi Munggahan Sebelum Puasa Ramadan untuk Umat Muslim
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 95 Revisi 2023: Soal Hikayat Si Miskin
-
5 Cushion High Coverage untuk Menutup Ketidaksempurnaan Kulit Usia 40 Tahun, Bye Noda Hitam
-
Bagaimana Cara Memilih Cushion yang Tidak Menyebabkan Jerawat? Cek 3 Rekomendasi Produknya
-
Kapan Waktu Tepat Munggahan Ramadan 2026? Cek Jadwal Ideal di Sini!