Suara.com - Banyak bintang Hollywood yang kecanduan menghiasi tubuh mereka dengan ratusan tato. Salah satunya adalah komedian sekaligus aktor Amerika Serikat, Pete Davidson.
Melansir Page Six Style, Pete mengaku memiliki sekitar 104 tato di tubuhnya. Tato Pete terinspirasi dari banyak hal, mulai dari ikon politik hingga tribut pribadi untuk beberapa tokoh.
Pete juga diketahui membuat tato yang dipersembahkan untuk sang ayah, Scott Davidson. Ia adalah seorang petugas pemadam kebakaran yang ikut menjadi korban tragedi serangan 9/11.
Sekarang Pete dalam upaya untuk menghapus tato miliknya. Mantan kekasih Ariana Grande ini berharap bisa menghilangkan ratusan tatonya sebelum menginjak umur 30 tahun.
Untuk diketahui, Pete lahir pada 16 November 1993. Jadi ia sekarang belum genap berumur 28 tahun dan akan memasuki kepala tiga sekitar dua tahun lagi.
Niat menghapus tato disampaikan Pete saat wawancara bersama People. Untuk mewujudkan keinginannya ini, ia rajin melakukan perawatan laser beberapa waktu terakhir.
"Saya membuat banyak pilihan yang perlu dipertanyakan dan beberapa (tato) di antaranya perlu dihapus," kata Pete dilansir People, Kamis (8/7/2021).
"Saya melakukan perawatan (laser) berikutnya sekitar satu bulan atau lebih. Mereka mengatakan pada saat saya berusia 30 tahun, semuanya (tato) harus hilang," lanjutnya.
Pete mengaku belum melakukan laser hapus tato lagi karena masih dalam proses penyembuhan dari perawatan sebelumnya. Ternyata butuh waktu sekitar sebulan untuk proses penyembuhan.
Baca Juga: Sinopsis Film The King of Staten Island
Menurut Pete, menghapus tato juga lebih menyakitkan ketimbang membuat. Curhatan itu disampaikan olehnya dalam tayangan "Late Night With Seth Meyers" bulan Mei kemarin.
"Menghapusnya lebih buruk daripada membuatnya. Karena tidak hanya membakar kulitmu, tapi kamu juga memakai kacamata besar ini, kan? Jadi Anda tidak bisa melihat apa-apa dan dokter ada di sana bersama Anda," jelas Pete dalam tayangan tersebut dilansir Page Six Style.
Sementara itu, penampilan Pete Davidson setelah menghapus beberapa tato terlihat dalam iklan produk Smartwater. Bagian jari tangan Pete sudah tidak lagi dihiasi tato seperti sebelumnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda
-
Apa Warna Lipstik yang Elegan untuk Usia 50-an? Ini Pilihan agar Tampilan Makin Berkelas
-
6 Shio yang Mendapat Keberuntungan dan Kemakmuran pada 15 Januari 2026
-
5 Krim Malam Anti Aging Mulai Rp30 Ribuan, Ampuh Hilangkan Flek Hitam
-
Sabun Cuci Muka Apa yang Bisa Membersihkan Sekaligus Anti-Aging? Ini 6 Pilihannya
-
Beda Cushion dan Two Way Cake, Mana yang Cocok untuk Kamu? Ini 6 Pilihan Terbaiknya
-
6 Alasan Budaya Patriarki Bikin Predator Child Grooming Leluasa, Diungkap Psikolog Anak
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Moisturizer Apa yang Bisa Mengencangkan Kulit? Ini 5 Rekomendasi Terbaiknya
-
5 Sepatu Lokal Murah Mirip Puma Speedcat Ballet, Harga Mulai 100 Ribuan