Suara.com - Saat masak dalam jumlah banyak dan tak habis, makanan biasanya akan disimpan di kulkas untuk dimasak lagi nantinya. Salah satu makanan yang cukup awet dan bisa disimpan dalam waktu lama adalah rendang.
Namun tentu saja sebaiknya tak menyimpan makanan terlalu lama. Seorang pria membagikan hal mengejutkan melalui akun TikTok @happyrian.
Dalam video unggahannya, ia bercerita sang ibu lupa masih menyimpan rendang di freezer. Hal yang mengejutkan adalah rendang itu sudah dibuat sejak lebaran tahun lalu.
Tentunya ini sangat mengejutkan karena rendang itu sudah disimpan selama setahun dalam keadaan beku. Meski demikian, pria ini tetap memasak rendang itu di atas teflon.
Ia tampak memanaskan rendang itu hingga tak beku lagi. Bahkan rendang yang sudah ada selama 1 tahun di kulkas itu bentuknya sudah hancur.
Meski demikian, di caption unggahannya, ia mengatakan bahwa rendang itu masih enak.
"Tapi masih enak sumpah," tulisnya di caption unggahan tersebut.
Dirinya mengatakan, sebenarnya sering melihat rendang itu di kulkas. Namun setiap ingin memasak, ia urungkan karena sang ibu sudah memasak makanan lainnya.
Hal ini menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Kandungan Kalori 7 Makanan Idul Adha dan Cara 'Membakarnya'
"Selamat ulang tahun ya rendang. Tak terasa usiamu sudah satu tahun," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Ya Allah ini kayak kerjaan nenek gue. Sampe kadang daging kurban tahun lalu aja masih ada," ujar warganet ini.
"Kok ya bisa masih berani dimasak ya. Iya sih itu beku, tapi bayangin woy udah setahun," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (20/7/2021), video pria kelupaan masak rendang yang disimpan setahun ini telah viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 600 ribu kali di TikTok.
Untuk video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Jenis Lipstik Apa yang Tahan Lama? Intip 6 Pilihan dengan Harga Terjangkau
-
Apa Agama Ranty Maria yang Menikah dengan Rayn Wijaya di Bali? Simak Profil Lengkapnya
-
Kisah Ibu Cholifah: Dari Warung Sederhana, Percaya Diri Bantu Ekonomi Keluarga
-
Waspada Virus Nipah: Penyebab, Gejala, dan Cara Pencegahan yang Penting Diketahui
-
Deretan Merek Skincare Malaysia, Nomor 1 Paling Digemari di Indonesia
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Menyamarkan Hiperpigmentasi Usia 45 Tahun ke Atas
-
6 Rekomendasi Moisturizer Jepang Paling Efektif untuk Kulit Lembap dan Kenyal
-
Bounce Street Asia Bintaro Resmi Dibuka: Destinasi Wajib Keluarga Muda untuk Gaya Hidup Aktif
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia