Suara.com - Nama skateboarder putri Rayssa Leal kembali mencuat di ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Anak perempuan berusia 13 tahun ini baru saja menjadi peraih medali termuda Brasil di ajang olimpiade, dengan memenangkan juara kedua dalam kompetisi skateboard.
Sebelumnya, 5 tahun lalu atau tepatnya pada 2015 lalu, Leal pernah jadi perbincangan saat legenda skateboard Tony Hawk mengunggah video Leal di laman Twitter pribadinya.
Saat itu, perempuan asal Brasil ini tampak meluncur dengan papan skate miliknya, sambil mengenakan kostum peri biru cerah.
Ia terjatuh dua kali sebelum mendarat heelflip dengan penuh kemenangan. Semua orang yang menontonnya tampak terlihat gembira dan memberikan tepuk tangan untuk kebolehan si bocah tersebut.
Kemenangan Leal beberapa waktu lalu di Olimpiade Tokyo 2020 akhirnya membuat video lamanya kembali disorot.
Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat hingga lebih dari 2,2 juta kali dengan lebih dari 93 ribu likes.
Dilansir Mother Jones, meski masih muda, Leal memiliki prestasi yang cukup mengesankan di dunia skateboard. Dia mulai bermain skateboard ketika berusia 6 tahun.
Pada tahun 2019, saat usianya masih menginjak 11 tahun, bocah berambut keriting ini telah menjadi skater termuda yang memenangkan final di acara Street Skateboarding League World Tour di Los Angeles.
Baca Juga: Lagi-lagi Dari Cabang Angkat Besi, Erwin Sumbangkan Medali Perunggu
Dia berhasil menempati posisi kedua peringkat dunia. Setahun kemudian, Leal juga menerima nominasi untuk Penghargaan Laureus, setara dengan Oscar untuk olahraga.
"Saya menjalani mimpi," tulisnya kepada 4,6 juta pengikutnya di Instagram hanya beberapa hari sebelum final minggu ini. Dia juga berterima kasih kepada Tony Hawk karena telah mengenalkannya pada dunia skateboard.
Mah, ingin melihat seperti apa gaya keren Leal yang menginspirasi semua orang? Berikut beberapa gaya Leal yang telah Suara.com rangkum dari Instagram pribadinya berikut ini.
1. Gaya Leal bermain skate dengan kostum peri
Salah satu bintang termuda Olimpiade Tokyo 2020 ini memang dikenal dengan kostum peri berwarna biru, yang membuatnya viral beberapa tahun lalu. Leal tampak menggemaskan berdiri di atas papan skate miliknya sambil memakai kostum andalannya.
2. Pamerkan medali perak yang berhasil ia dapatkan di Olimpiade Tokyo 2020
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan