Suara.com - Baru-baru ini viral video deretan motor terjebak macet di trotoar, padahal fasilitas itu merupakan jalur khusus untuk pejalan kaki. Namun di kota-kota besar di Indonesia, trotoar tak jarang digunakan tidak sebagaimana mestinya.
Selain sebagai lapak para penjual kaki lima, tak sedikit kendaraan seperti sepeda motor yang juga memakai trotoar sebagai jalurnya. Seperti yang terlihat dalam video yang diunggah seorang warganet di TikTok.
Dalam video yang diunggah akun @digitalcellularmillenium, tampak deretan sepeda motor yang tengah berjalan perlahan di sebuah trotoar pinggir jembatan.
Usut punya usut, perjalanan mereka terhambat karena ada pengemis tua renta yang tengah berjalan di depan mereka.
Karena usianya, lelaki tua yang membawa sebuah wadah berisi uang tersebut berjalan begitu pelan, hingga menimbulkan kemacetan sepeda motor di belakangnya.
Lelaki tua yang sudah bungkuk tersebur juga tampak santai dan tak memedulikan deretan motor yang telah menunggunya. Tentu saja, kejadian ini berhasil menjadi sorotan orang yang lewat dan warganet lainnya.
"Ini lah +62 sudah tau buat pengguna jalan (kaki). Tapi tetap dilewati. Pelan-pelan ya, ditunggu ya," tulis video tersebut meledek.
Video yang telah lebih dari 240 ribu orang ini pun mendulang beragam komentar dari warganet. Rata-rata mereka setuju dan membela pengemis tua tersebut.
"Buat bapaknya sering-sering aja lewat situ pak. Saya mendukungmu," ungkap @ice_xxx667.
Baca Juga: Hasil Makeup Pengantin Sunda Ini Bikin Kagum, Begini Potret Before dan After
"Udah gitu kita jalan di klakson padahal salah dia hadeh," ujar @kuuxxxsss.
"@LILIS: selonjoran dulu pak. maem, ngopi. biar kapok yg bawa motor," tulis @exxu_. Lihat video lengkapnya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan