Suara.com - Kebanyakan dari kita pasti sudah familiar dengan lemon. Lalu, bagaimana dengan buah sitrun? Apa itu sitrun?
Hampir sama dengan lemon, sitrun memiliki ciri buah yang lebih kering. Dilansir dari Eat by Date, mari kita ulas apa itu sitrun yang termasuk keluarga jeruk berikut ini.
Apa itu Sitrun?
Citron atau sitrun adalah buah semitropis yang bentuknya mirip lemon, tetapi buahnya lebih kering dengan kulit dan daging buah yang lebih tebal.
Warna kulit buah sitrun terlihat seperti warna lemon, tetapi teksturnya lebih bergelombang . Selain itu, buahnya lebih besar dan lebih berat daripada lemon.
Buah sitrun lebih besar, tetapi ketika Anda memotongnya, sebenarnya lapisan buah di dalamnya sedikit. Daging sitrun yang berwarna kuning ini terlihat kecil di dalam kulit putih besar dan mengandung banyak biji.
Aroma sitrun mirip dengan lemon, rasanya asam atau hambar, dan air yang terkandung jauh lebih sedikit daripada perasan lemon.
Salah satu olahan buah sitrun yang menyegarkan adalah manisan buah sitrun. Manisan sitrun adalah irisan dari buah sitrun yang direndam dalam air, kemudian direbus dengan sirup gula sebelum dikeringkan.
Baca Juga: 4 Ide Bisnis Kulit Manggis dan Manfaatnya untuk Kesehatan
Manisan sitrun kadang-kadang digunakan sebagai kondimen dalam pembuatan kue. Manisan buah ini menambahkan gigitan rasa jeruk ke kue, panettone dan stollen. Manisan buah sitrun juga bisa diaduk menjadi resep granola.
Simpan manisan sitrun dalam wadah kedap udara di tempat yang sejuk dan kering. Jika disimpan dengan benar, umur simpan manisan sitrun setidaknya satu bulan.
Buah sitrun hanya salah satu dari keluarga jeruk. Buah sitrun akan menambah cita rasa makanan dan minuman yang juga menyehatkan tubuh.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
Terkini
-
Profil B.M Diah: Tokoh Pers dan Pahlawan yang Selamatkan Draf Asli Teks Proklamasi
-
4 Sepatu Lokal Sekelas Adidas untuk Kegiatan Sehari-hari, Murah tapi Berkualitas
-
Berapa Total Sanksi Adat yang Diberikan ke Pandji Pragiwaksono? Segini Kisarannya
-
4 Rekomendasi Jam Tangan Outdoor Terbaik untuk Berpetualang, Fitur Lengkap Ada GPS
-
7 Cara Cerdas Memutar Uang Rp1 Juta agar Bisa Berkembang
-
7 Rekomendasi Tinted Sunscreen Lokal untuk Tutupi Bekas Jerawat dan Flek Hitam
-
5 Parfum Lokal Pria dengan Aroma Woody Terbaik, Cocok Dipakai untuk Acara Malam Hari
-
Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
-
Link Download Logo dan Twibbon Hari Pahlawan 2025, Format PNG dan Vektor Gratis Siap Digunakan!
-
6 Shio Paling Hoki Hari Ini 10 November: Keberuntungan Datang, Rezeki Mengalir