Suara.com - Fenomena unik ditemukan Tasya Kamila saat mengunjungi Nusa Tenggara Timur (NTT), daerah yang akses listriknya masih belum merata.
Meski listrik belum merata, Tasya mengatakan hampir semua orang termasuk anak-anak di daerah tersebut sudah punya dan bisa mengakses ponsel.
"Pernah ke NTT, aku bikin project bareng yayasan sama sekolah bikin fasilitas pendidikan, tapi di sana benar-benar nggak ada akses dan belum teraliri listrik, tapi yang bikin tercengang semua punya handphone," ungkap Tasya dalam acara diskusi Gerakan Nasional Literasi Digital di Grand Hyatt, Jakarta Pusat, Kamis (20/1/2022).
Fakta ini membuat Tasya cukup terperangah, pasalnya tidak adanya listrik bukan jadi halangan masyarakat untuk berhubungan dengan sosial media.
Tasya lantas bercerita, bagaimana anak-anak yang ia temui memintanya untuk mengikuti akun sosial media milik mereka, dari Tik-Tok hingga Facebook.
Melihat fenomena ini, lantas Tasya menilai literasi digital adalah hal yang sangat penting dan darurat, karena anak di pelosok NTT sekalipun sudah mengakses sosial media.
"Berarti benar-benar pendidikan literasi digital harus bisa sampai kemanapun. Karena walaupun listrik nggak ada orang tersebut tetap tidak ingin ketinggalan tren," tutup Tasya.
Lebih lanjut, mantan penyanyi cilik itu berharap akses internet yang sudah menjamah pelosok negeri, bisa dibarengi dengan literasi digital.
Sehingga berselancar di dunia maya, ataupun bermain media sosial masyarakat bisa tetap aman dan nyaman, tidak ada cyberbullying atau terhindar dari pembobolan keamanan data pribadi (digital save).
Baca Juga: BMKG: Ancaman Banjir Rob Harus Diwaspadai Warga di Pesisir NTT
Berita Terkait
-
Tim SAR Temukan Jenazah Pelatih Valencia FC Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo
-
Tasya Kamila Ungkap Alasan Bahasa Inggris Jadi Bekal Penting Anak Sejak Dini
-
Koleksi Perhiasan Tex Saverio Ini Dibuat Demi Masa Depan Anak-anak NTT
-
PLTA Singkarak dan PLTU Teluk Sirih Tetap Beroperasi Pasok Listrik Sumbar
-
Aceh Terancam Gelap, ESDM Kebut Bangun 2 Tower Emergency Sediakan Akses Listrik
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun