Suara.com - Seorang ibu yang menangis kejer di pojokan rumah menjadi viral. Ia rupanya menangis karena perbuatan anaknya sendiri yang telah membuatnya kesakitan.
Hal ini dibagikan oleh akun TikTok @intansrm. Hingga berita ini dipublikasikan, video tersebut sedikitnya telah disaksikan 11 juta kali dan mendapatkan 700 ribu tanda suka.
"Menangis di pojokan," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Selasa (25/1/2022).
Dalam video, ibu yang masih muda ini tampak menangis sampai matanya sembab. Ia juga tidak bisa berkata-kata dan hanya menuliskan penjelasan di video miliknya.
Ternyata, ibu ini menangis karena menahan kesakitan. Ia kemudian menyibakkan rambut yang menutupi dahinya dan menunjukkan benjolan besar di jidatnya tersebut.
Terlihat, jidat di sebelah kanan ibu itu tampak benjol dan memar. Benjolan itu bahkan tampak sangat besar dan menyakitkan. Ia juga memiliki luka kering di tengah benjilan tersebut.
Sang ibu lantas bercerita jika anak lelakinya yang masih kecil menjadi penyebab benjolan itu. Ia mengakui sangat ingin membalas dendam, apalagi kepalanya itu menjadi bengkak menyakitkan.
Namun, ibu ini juga di sisi lain merasa tidak berkutik. Pasalnya, ia juga tidak bisa membalas dan membuat anaknya sendiri yang masih kecil ikut benjol seperti dirinya.
"Mau balas tapi perbuatan anak sendiri," lanjut akun tersebut.
Baca Juga: 4 Tahun Menanti, Derby Romero Umumkan Istrinya Melahirkan Anak Pertama
Hal tersebut menyebabkan sang ibu itu hanya bisa menangis seorang diri menahan sakit. Ia juga cuma bisa menanti agar benjolan di kepalanya itu segera mengempis dan hilang.
Adapun dalam video di kolom komentar terungkap anak ibu itu masih kecil. Sang bocah terlihat sedang asyik bermain sepeda dengan ekspresi wajah yang menggemaskan.
Ibu ini lantas menceritakan kronologi kejadian yang menyebabkan kepalanya benjol. Ia awalnya sedang duduk santai sambil mencabut rambut beruban neneknya.
Tiba-tiba, anaknya yang masih kecil itu melemparkan sepatu high heels ke arahnya. Sepatu itu menghantam dahinya dengan keras sehingga menyebabkan benjolan yang cukup besar.
"Lagi duduk santai sambil nyabutin uban nenek, tiba-tiba ada serangan heels hinggap di kepala. Jadinya gitu bund," jelas sang ibu.
Sontak, cerita ibu ini soal kelakuan anak yang menyebabkan dahinya menjadi benjol dibanjiri komentar warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai menuliskan pengalaman serupa yang tak kalah konyol.
Berita Terkait
-
4 Tahun Menanti, Derby Romero Umumkan Istrinya Melahirkan Anak Pertama
-
Maura Magnalia Anak Nurul Arifin Ternyata Alami Depresi Sebelum Meninggal
-
Meninggal, Maura Magnalia Putri Nurul Arifin Harusnya Wisuda S2 Dua Bulan Lagi dan Ingin Jadi Dosen
-
Sang Anak Meninggal Dunia, Nurul Arifin Sempat Ketakutan dan Tak Mau Tinggalkan Putrinya
-
Diperkosa Ayah Sambung, Gadis di Lampung Timur Lilit Perut Pakai Kain Tutupi Kehamilan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur