Suara.com - Sudah bersiap untuk berangkat mudik hari ini? Pastikan Anda tetap waspada dalam menjaga kesehatan, agar momen perayaan hari raya bisa tetap berjalan lancar. Terlebih, ancaman Covid-19 belum sepenuhnya mereda.
Menghadapi euforia mudik lebaran ini, penerapan sejumlah syarat kesehatan untuk pemudik tetap harus dimaksimalkan guna menekan angka penyebaran Covid-19. Selain dianjurkan sudah menerima vaksin booster, ada hal-hal penting lainnya yang harus Anda perhatikan sebagai persiapan mudik kali ini.
Simak lima tips persiapan mudik penting berikut ini agar Anda tetap sehat di hari raya nanti, mengutip siaran pers Astra Life.
1. Persiapkan Obat-obatan Pribadi
Mudik biasanya identik dengan perjalanan panjang. Untuk mengantisipasi gangguan atau masalah kesehatan, jangan lupa membawa obat-obatan pribadi, seperti obat mabuk perjalanan, obat masuk angin, hingga vitamin yang membantu menjaga imun tubuh.
2. Cukupi Asupan Cairan
Perjalanan panjang dapat menimbulkan lelah. Memastikan tubuh tetap fit selama perjalanan wajib dilakukan dengan cara memenuhi asupan cairan yang cukup agar terhindar dari dehidrasi. Sediakan stok makanan dan minuman yang mudah dibawa seperti roti, biskuit, air mineral, atau susu kemasan.
Tak kalah penting, jika menggunakan kendaraan pribadi, rencanakan perjalanan dengan mengetahui rute dan tempat beristirahat (rest area). Sebab, istirahat menjadi sangat penting untuk menjaga stamina tubuh agar tetap fit dalam berkendara.
3. Protokol Kesehatan yang Ketat
Dalam momentum mudik, tidak lengkap tanpa halal bi halal bertemu dengan keluarga besar. Agar halal bi halal tetap lancar, selalu terapkan protokol kesehatan yang biasa dilakukan sehari hari, seperti memakai masker, mencuci tangan, hingga tetap menjaga jarak.
4. Jaga Menu Makanan dan Minuman
Momen lebaran identik dengan berbagai makanan dan minuman tinggi lemak dan kalori, seperti rendang, gulai, gorengan, softdrink, kopi, dan lain sebagainya.
Agar tak menimbulkan masalah kesehatan setelah libur lebaran usia, perhatikan asupan makanan dan minuman yang Anda konsumsi. Kurangi minuman bersoda, gula, dan santan, serta jangan lupa makan sayur, buah, dan juga perbanyak minum air putih.
Baca Juga: Apa Saja Persiapan Mudik Bawa Bayi? Siapkan Barang Ini Agar Anak Nyaman di Perjalanan
5. Sempatkan Berolahraga
Meski sedang lebaran, tidak ada alasan untuk tidak berolahraga untuk menjaga kebugaran tubuh dan jantung tetap sehat. Kementerian Kesehatan pun menganjurkan untuk setiap orang dapat melakukan aktivitas fisik minimal 150 menit per minggu.
Berolahraga atau aktivitas fisik tidak perlu pergi ke tempat gym atau lapangan olahraga. Hanya dengan berolahraga ringan saja seperti naik turun tangga, jalan cepat, bersepeda, mengajak keluarga di rumah untuk jogging bersama berkeliling lingkungan perumahan atau berenang, bisa menjadi pilihan untuk tetap sehat di masa lebaran.
Selain kelima tips di atas, yang juga tidak kalah penting adalah meminimalkan stres saat mudik. Salah satunya dengan menambah perlindungan ekstra untuk diri dan keluarga dengan produk asuransi. Produk asuransi AVA iFamily Protection Syariah merupakan asuransi jiwa dan kesehatan dengan manfaat perlindungan terhadap risiko meninggal dunia karena sakit maupun kecelakaan, santunan rawat inap dan santunan rawat inap ICU, serta manfaat penggantian biaya rawat jalan darurat akibat kecelakaan, termasuk perlindungan terhadap risiko meninggal dunia pada saat melakukan ibadah Haji/Umroh dan risiko meninggal dunia di masa mudik karena kecelakaan selama bulan Ramadan sampai dengan 5 syawal (manfaat mudik lebaran) dalam 1 polis asuransi yang terpadu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis