Suara.com - Salah satu ketakutan terbesar pembeli saat belanja di toko online yaitu barang yang datang tidak sesuai gambar. Termasuk beli sepatu lewat online juga perlu tips khusus agar ukurannya tepat.
Inilah sebabnya Owner Amazara, Uma Hapsari menyarankan sebelum membeli sepatu lewat online lebih dulu mengenali ukuran dan jenis kaki yang dimiliki.
Sekedar informasi umumnya jenis kaki terdiri dari 6 jenis yakni thicker, narrow, wide, longer, outed dan average. Thicker yaitu bentuk kaki yang cenderung kecil dan mungil tapi berisi di bagian atas telapak kaki, Narrow yakni bentuk kaki yang panjang tapi kurus kanan kirinya.
Wide berarti ukuran kaki pendek tapi lebar ke kanan dan kiri, Longer bentuk kaki sisi kanan kiri normal tapi panjang. Outed berarti bagian belakang kaki cenderung normal tapi di bagian depannya lebar ke kanan dan kiri.
Sedangkan average yaitu bentuk kaki normal pada umumnya, tidak panjang dan tidak lebar. Bentuk kaki ini disebut kaki yang sering dijadikan model.
"Tidak semua sepatu bisa dinasuk yang ukurab wide yang berarti lebar, karena cutting tiap produsen sepatu itu beda-beda," ujar Uma dalam acara diskusi Tokopedia, Rabu (8/6/2022).
Beruntung sebagai produsen alas kaki, khususnya heels, Uma sudah melakukan riset, yaitu kebanyakan kaki orang Indonesia berukuran Wide feet.
"Tapi buat yang Narrow kalau kebesaran, nggak apa-apa bisa dikembalikan, jadi cari toko online punya fasilitas penukaran ukuran sepatu," jelasnya.
Sementara itu, beberapa sumber juga menyarankan jika memilih ukuran sepatu untuk Thicker baiknya pilih satu nomor lebih besar. Lalu untuk Narrow baiknya pilih satu nomor lebih kecil.
Baca Juga: Survei: Hampir 100 Persen Ibu Pilih Belanja Online di E-Commerce, Kenapa?
Untuk Wide feet ukuran satu nomor lebih besar, Outed feet ukuran satu nomor lebih besar, dan Average feet ukuran normal yang biasanya dipesan.
"Karena sepatu atau alas kaki itu harus nyaman, nggak bisa dipaksakan bisa bahaya. Beda dengan baju yang berbeda satu nomor lebih besar atau lebih kecil sedikit nggak masalah," tutup Uma.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
5 Sepatu Lari Under Armour di Bawah Rp1 Juta, Diskon Jadi Lebih Hemat
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Panduan Ukuran Sepatu Anak Usia 1-10 Tahun Standar EU, UK, US, Biar Bunda Gak Salah Beli
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya