Suara.com - Di sejumlah daerah, sesajen kerap ditemukan untuk dipersembahkan kepada hal-hal gaib. Sesajen pun bisa berupa makanan, minuman, bunga, dupa, dan lainnya.
Siapa sangka, seorang pria justru tanpa ragu menyantap sesajen yang ada di sebuah kebun, bahkan kuburan. Hal ini tampak seperti dalam unggahan yang dibagikan melalui akun Twitter ndagels.
Dalam video itu terlihat seorang pria yang hendak mencari ingkung ayam yang biasa ada di sesajen karena merasa lapar. Pria ini kemudian datang ke sendang. Benar saja, ada sesajen yang ditinggalkan di sana.
Menurutnya, sesajen yang sudah cukup lama ditinggalkan tak masalah untuk dimakan. Terlihat ada ayam, kerupuk, tahu, tempe dan nasi yang diwadahi menggunakan daun pisang.
"Menurutku rasa makanan ini tidak kalah dengan makanan yang dijual itu. Karena ini juga benar-benar enak dan sangat ekstrim jadi ini aku kasih nilai 10 dari sepuluh," ungkap pria ini. Ia menyebutkan meski nasinya sudah agak kering, lauk-lauk di sana masih segar.
Selesai makan di sendang, pria ini keemudian kembali berburu sesajen di kuburan. Di kuburan itu, ia menemukan makanan dan juga kembang yang diletakkan di dekat pohon besar.
Ia kemudian menemukan potongan ayam yang cukup besar. Menurutnya, rasa makanan di sana juga terasa enak dengan bumbu yang pas. Selesai makan, pria ini pun bergegas pulang.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.
"Tapi katanya makanan sesajen kayak begitu nggak enak, karena sari-sarinya udah dimakan sama penunggunya," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Tasya Farasnya Unggah Video Mukbang, Lipstiknya Bikin Warganet Penasaran
Warganet lain ikut berkomentar. "Kerjaan ibu gue dulu, nih. Mertuanya bikin sesajen habis mulu, mbah gue senang. Padahal yang ngabisin emak gue," ujar warganet ini.
"Gue malah nggak berani, bukan dari segi mistis, tapi dari segi kesehatan. Kita sendiri nggak tahu berapa lama makanan itu terbuka," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (7/8/2022) kemarin, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 700 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Kesenjangan Pendidikan di Desa Masih Lebar, Kolaborasi Program Beasiswa Ini Jadi Harapan Baru