Suara.com - Film Korea Parasite menjadi topik hangat pada tahun 2020 setelah memenangkan Best Picture dan kategori lainnya di ajang penghargaan bergengsi Academy Awards ke-92 yang digelar di awal tahun 2020 lalu. Film Parasite menjadi film pertama produksi Korea Selatan yang memenangkan Best Picture di Oscar.
Kini, menyusul Parasite, film Korea Decision to Leave karya sutradara Park Chan-wook kembali akan dinominasikan di ajang penghargaan Oscar yang dijadwalkan dihelat pada Maret tahun depan.
Dikutip dari Yonhap, Jumat (12/8/2022), Dewan Film Korea (KOFIC) mengatakan pihaknya memutuskan untuk memasukkan film tersebut sebagai perwakilan Korea Selatan dalam kategori film fitur internasional terbaik Academy Awards ke-95.
Kategori untuk film non-berbahasa Inggris di Oscar mengharuskan setiap negara untuk mengirimkan satu film sebagai perwakilan resmi mereka.
Decision to Leave merupakan karya terbaru yang dibuat sutradara Park setelah merilis film thriller "The Handmaiden" (2016). Film ini ditayangkan perdana di Festival Film Cannes pada Mei lalu dan Park memenangkan penghargaan sutradara terbaik di ajang tersebut.
Film Decision to Leave bercerita tentang seorang detektif yang menaruh rasa curiga terhadap seorang janda misterius sebagai pelaku kasus pembunuhan. Ia kemudian jatuh cinta pada perempuan tersebut setelah berhari-hari mengintai dan menginterogasi.
Menurut Screen Daily, film karya Park itu telah dijual oleh CJ ENM ke 192 wilayah, mendekati penjualan tertinggi dalam sejarah film Korea yang dipegang oleh Parasite (2019) karya Bong Joon Ho.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia