Suara.com - Kalimat 'kamu nanya?' belakangan seolah menjadi candu bagi banyak orang. Kalimat tersebut sering terdengar sebagai candaan di beragam tempat seperti di lingkungan sekolah, kantor, tempat nongkrong, dan lainnya.
Seorang pria pun berniat melakukan prank menggunakan kalimat tersebut saat memesan makann via drive thru di restoran cepat saji. Hal tersebut lantas ia bagikan dalam bentuk video melalui akun TikTok @/hansen_ontiktok.
Seperti biasa, pegawai restoran cepat saji menanyakan pesanan pelanggan dari balik interkom. Di sinilah pria tersebut mulai melancarkan aksinya.
"Kamu nanya? Kamau bertanya-tanya sekarang?" Ujar pria ini dengan nada bicara yang ikonik. Saat itu pegawai tak membalas ucapan pria itu.
"Mohon maaf kak ada yang bisa dibantu untuk pesanannya?" Ungkap pegawai tersebut. Mendengar jawaban ini, pria tersebut pun meminta maaf dan mengatakan itu hanya bercanda lalu mulai memesan.
Pria tersebut kemudian memesan satu es krim cone dan bertanya rasa apa saja yang tersedia. Tanpa diduga, pegawai itu memberi jawaban yang membuat pria ini tertawa.
"Kamu nanya? Kamu bertanya-tanya?" Kata wanita ini membalas candaan pria tersebut. Meski demikian, ia tak lupa tetap bekerja dengan baik dan menjelaskan rasa yang ada.
Setelah selesai memesan pria ini kembali tertawa dan berterima kasih. "Virus nanye sudah hadir di McD kesayangan Anda," tulis pria ini dalam keterangan unggahan tersebut.
VIdeo ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Kerap Dilakukan Pelanggan Drive-Thru, Wanita Ini Ungkap 3 Hal Menyebalkan
"Malah adu mekanik 'kamu nanya?' Wkwkwk," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Untung mbaknya nggak baperan," ujar warganet ini.
"Hahahaha mbaknya ngelawak balik. Kocak banget," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (9/11/2022), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif
-
5 Rekomendasi CushionTransferproof agar Makeup Tidak Luntur Saat Aktif
-
5 Parfum Pria Aroma Maskulin dengan Harga Terjangkau, Mulai Rp60 Ribuan Saja
-
4 Powder Foundation dengan SPF yang Membuat Wajah Cantik dan Terlindungi