Suara.com - Titi DJ diketahui baru saja terbang ke Korea Selatan untuk melakukan prosedur operasi anti aging. Momen tersebut lantas ia bagikan melalui akun Instagram ti2dj.
Wanita 56 tahun ini berangkat sendirian dari Indonesia menuju Korea Selatan. Sesampainya di Bandara Incheon, ia dijemput oleh seorang supir menuju hotel.
"Sampai di sana pagi hari, Korea masih winter (musim dingin), jadi masih ada salju di sepanjang jalan dari bandara ke hotel," tulis wanita bernama lengkap Titi Dwi Jayati itu.
Sesampainya di hotel, Titi DJlangsung bergegas ke ID Hospital untuk melakukan serangkaian tes kesehatan. Hal ini ia lakukan untuk memastikan dirinya sehat dan siap untuk dioperasi keesokan harinya.
Pada Jumat (6/1/2023), Titi DJ pun melakukan prosedur operasi anti aging tersebut di rumah sakit yang berlokasi di Gangnam, Seoul. Ia bersyukur lantaran hasil tes kesehatannya bagus.
Operasi tersebut berlangsung selama 6 jam mulai pukul 12.30 hingga 18.30 waktu setempat dan berjalan lancar. Ibu 4 anak ini kemudian bercerita ia menginap satu hari di sana.
Titi DJ mengungkapkan setiap jam suster akan datang untuk mengecek keadannya. Bahkan, saat tangan kiri yang diinfus agak bengkak di pagi hari, suster dengan sigap memindahkan infusnya dan membuat Titi DJ salut.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Jika operasi kalau bisa nanti jangan pakai filter-filteran lagi dong ya. Baru dibilang berhasil," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Berhasil Curi Perhatian Publik, Berikut Profil Lee Nadine Peserta Singles Inferno 2
Warganet lain ikut berkomentar. "Ini siapa yang jalani operasinya? Kok malah aku yang deg-degan pengen nangis. Syukurlah lancar semua, kita lihat before (tanpa makeup lho ya) dan after-nya ya. Pasti hasilnya memuaskan," ujar warganet ini.
"Alhamdulillah lancar. Semoga cepat recovery ya mom. Nggak sabar mau lihat hasilnya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (13/1/2023), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 4 ribu akun di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya