Suara.com - Guling menjadi hal yang sebagian orang wajib gunakan saat tidur. Namun, bagaimana jika kamu menginap di hotel dan ternyata hanya mendapatkan bantal dan selimut di atas tidur? Kenapa tidak ada guling di kamar hotel?
Pasti kondisi ini membuat orang bertanya-tanya terutama yang membiasakan diri dengan menggunakan guling. Lantas, apa alasan guling tidak disediakan di kamar hotel?
1. Mengikuti standar internasional
Dirangkum dari berbagai sumber, regulasi penggunaan guling ini mengacu kepada pelayanan hotel ala negara-negara barat. Hal ini karena negara-negara barat seperti Eropa dan Amerika tidak mengenal adanya guling. Pada akhirnya, aturan ini diadopsi oleh hotel di Indonesia, meski ada juga hotel yang menyediakan guling sebagai fasilitas ekstra.
Sebagai informasi, tentara kolonial Belanda yang memperkenalkan guling di Indonesia. Guling ini bertujuan sebagai benda yang bisa menemani di kala meninggalkan istri dan anaknya. Setelahnya, ada istilah Dutch Wife atau guling yang dianggap sebagai istri dan bisa dipeluk saat tidur.
2. Alasan kebersihan
Selain itu, hotel tidak menyediakan guling di kamar karena alasan kebersihan. Guling dianggap tidak higienis jika digunakan secara bergantian untuk setiap tamu hotel.
Hal ini karena tamu hotel berasal dari berbagai kalangan dan kurang higienis mengingat guling biasanya menempel di seluruh badan, berbeda dengan bantal yang hanya menempel pada bagian kepala.
3. Membuat tempat tidur makin sempit
Baca Juga: Malyabhara Hotel Bikin Pojok UMKM, Wujud Komitmen Dukung Produk Lokal
Guling rupanya dianggap mempersempit luas tempat tidur. Tamu hotel pasti menginginkan tempat tidur yang luas saat menginap demi kenyamanan. Hotel juga identik dengan menginap bagi pasangan suami istri dan keluarga. Tempat tidur bakal terasa sempit jika ada guling.
Turis asing juga tidak menggunakan guling dalam aktivitas tidur sehari-hari. Oleh karenanya, banyak hotel yang menerapkan aturan tidak adanya guling ini.
4. Ada pengganti guling
Sebagian hotel juga mengganti guling dengan bolster. Sebagai informasi, bolster merupakan bantal yang menyerupai guling. Benda ini digunakan di punggung bagian bawah untuk kenyamanan tamu hotel saat menginap.
Nah, itulah beberapa alasan kenapa di kamar hotel tidak ada guling. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk Anda!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
5 Moisturizer Lokal untuk Usia 45 Tahun, Bantu Kurangi Tampilan Tanda Penuaan
-
5 Toner Ekstrak Beras untuk Kulit Awet Muda, Mulai dari Rp25 Ribuan
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Jadi Juara, ISI Jogja & SMKN 5 Denpasar Siap Tampil di Grand Final iForte National Dance Competition
-
Kenalan Apa Itu Transformasi Digital, dari Cara Kerja Manual ke Sistem yang Lebih Rapi
-
5 Hair Tonic untuk Atasi Ketombe dan Gatal, Kulit Kepala Jadi Lebih Sehat
-
5 Sepatu Jalan Lokal Murah Versi Dokter Tirta, Anti Pegal dan Kalcer Dipakai Bergaya
-
7 Rekam Jejak Dr Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Ternyata Dokter Spesialis 'Kretek'
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan