Suara.com - Ivan Gunawan meminta kepada para rekan artis untuk tidak menjenguk pedangdut Nassar yang sedang di rawat di rumah sakit. Permintaan itu disampaikannya usai menjenguk Nassar beberapa hari lalu.
Seperti dilansir dari akun Instagram Ivan Gunawan, permintaan itu disampaikan pada Senin (27/3/2023) kemarin.
"Mulai besok sudah nggak terima tamu lagi, ya. Jangan tengok Nassar dulu karena harus benar-benar bed rest," kata Ivan Gunawan.
Mendengar kata-kata Ivan Gunawan, Nassar sempat membuat gestur menangis. Namun setelahnya, ia memamerkan tawa ke arah kamera.
Adapun ketika dijenguk Ivan Gunawan, seperti terlihat dalam video, Nassar tampak segar duduk di atas ranjang. Meski demikian ia masih memakai infus dan selang oksigen.
Meski tidak datang langsung menjenguk, sikap perhatian kepada orang yang sakit juga bisa dilakukan dengan mengirimkan doa kepadanya.
Imam An-Nawawi dalam Kitab Al-Adzkar mengutip sejumlah riwayat yang menceritakan kebiasaan Rasulullah SAW saat menjenguk sahabatnya yang sakit. Dalam sejumlah riwayat dikisahkan bahwa Rasulullah SAW mendoakan kesembuhan sahabatnya dengan berbagai lafal doa.
Dikutip dari NU Online, berikut salah satu doa kesembuhan yang dibaca Rasulullah SAW untuk keluarganya, sebagaimana diriwayatkan dalam Bukhari dan Muslim dari Aisyah RA.
Allhumma rabban nsi, adzhibil ba’sa. Isyfi. Antas syfi. L syfiya ill anta syif’an l yughdiru saqaman.
Baca Juga: Alasan Igun Minta Orang Tak Banyak Jenguk King Nassar, Jalani Isolasi?
Artinya, “Tuhanku, Tuhan manusia, hilangkanlah penyakit. Berikanlah kesembuhan karena Kau adalah penyembuh. Tiada yang dapat menyembuhkan penyakit kecuali Kau dengan kesembuhan yang tidak menyisakan rasa nyeri,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 113).
Abu Dawud dan At-Tirmidzi juga meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW menganjurkan baca doa berikut ini sebanyak 7 kali di hadapan orang yang sakit. Dengan doa ini, Allah diharapkan mengangkat penyakit yang diderita orang tersebut.
As’alullhal azhma rabbal ‘arsyil ‘azhmi an yassfiyaka.
Artinya, “Aku memohon kepada Allah yang agung, Tuhan arasy yang megah agar menyembuhkanmu,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 114).
Doa juga bisa diutarakan langsung demi kesembuhan dengan menyebut langsung nama orang yang sakit. Ini dilakukan Rasulullah SAW saat menjenguk Sa‘ad bin Abi Waqqash sebagaimana riwayat Imam Muslim berikut. Hanya saja kita mengganti nama Sa‘ad dengan nama orang sakit di hadapan kita.
Allhummasyfi Sa‘dan. Allhummasyfi Sa‘dan. Allhummasyfi Sa‘dan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun