Suara.com - Nagita Slavina menjadi salah satu selebriti yang sering kedapatan mengenakan berbagai fashion mewah. Bahkan, seringkali, publik dibuat syok dengan harga barang branded yang fantastis dan dinilai tak masuk akal.
Salah satunya adalah sederet koleksi bando yang ia kenakan. Istri Raffi Ahmad ini memang sering terlihat menghiasi kepalanya dengan aksesoris tersebut. Meski terlihat simpel, nyatanya harga bando Nagita Slavina ternyata tak main-main.
Beberapa di antaranya bahkan setara dengan satu buah motor baru! Hal ini membuatnya sering menjadi bahan perbincangan. Tak sedikit yang bertanya-tanya apa sih keistimewaan bando belasan juta milik Nagita Slavina?
Untuk melihat koleksi bando ibu dua anak tersebut dan harganya yang mengejutkan, berikut deretan daftarnya.
1. Pearl and Crystal Slim Knotted Headband Lele Sadoughi
Pada salah satu kesempatan, Nagita Slavina tampak memadukan atasan pink berkerah bulat, dengan bando Lele Sadoughi dari series Pearl and Crystal Slim Knotted Headband.
Bando ini memiliki motif tulip merah muda yang dihiaskan dengan mutiara dan kristal, serta manik-manik berlapis emas 14k. Menurut Instagram @fanoage_nagitaslavina, bando ini dijual dengan harga Rp2,1 jutaan.
2. Re-Nylon Headband Prada
Menjadi bintang tamu YouTube Vindest, Nagita Slavina tampil cantik mengenakan atasan bergaris biru putih, dengan rambut tergerai yang disematkan bando berwarna putih. Aksesoris tersebut diketahui berasal dari brand Peada yang dibanderol dengan harga Rp8,3 jutaan.
Baca Juga: Kocak! Denny Cagur Mengatakan kepada Gibran Rakabuming: Saya Doain Mas Bisa Ketemu Presiden
3. Sequin Headband Prada
Nagita Slavina juga pernah terlihat mengenakan bando Prada dengan material sequin berwarna hitam yang dibanderol dengan harga Rp10,3 juta. Ia memadukannya dengan busana berwarna putih transparan yang indah.
4. Glenda Headband Hermes
Nagita Slavina juga pernah menggunakan bando dari brand Prancis Hermes berwarma merah, yang ia padukan dengan kemeja bergaris. Dibanderol Rp12,2 juta, bando tersebut terbuat dari material kulit anak sapi dengan detil jalinan kontras dan pita Rocabar.
5. Satin Headband With Crystals MiuMiu
Sambil menggendong Rayyanza, Nagita Slavina terlihat cantik mengenakan atasan kotak-kotak berwarna biru putih, yang ia padukan dengan celana jeans. Di kepalanya, terdapat bando MiuMiu yang dibanderol dengan harga Rp13,3 jutaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart