Suara.com - Saat menaiki transportasi umum, ada baiknya untuk selalu berhati-hati terutama saat melewati pintu otomatis. Pasalnya, hal tak terduga seperti tubuh terjepit pintu bisa saja terjadi.
Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok lolllyyyy4. Dalam unggahan itu, terekam situasi panik yang terasa di dalam kereta.
Kepala seorang pria terjepit ke arah luar kereta, sedangkan tubuhnya masih ada di dalam. Sejumlah penumpang lain tampak berusaha dan cukup kesulitan membuka pintu kereta tersebut.
Seorang penumpang wanita bahkan sampai memegang palu pemecah kaca. Namun, penumpang lain meminta agar wanita tersebut memanggil petugas.
Wanita tersebut kemudian beralan mencari petugas untuk meminta agar pintu dibuka. Setelah itu kereta yang masih dalam posisi berhenti pun membuka pintunya.
Nafas lega serta rasa syukur pun terdengar dari para penumpang. Pria yang terjepit itu kemudian langsung berjalan keluar dari kereta.
Kejadian ini disebut terjadi di Kereta Bandara dan berhenti di Stasiun Yogyakarta International Airport. "Nggak tahu masnya kenapa kepalanya bisa nyangkut. Untung selamat," tulis pengunggah video ini dalam caption unggahannya.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan tersebut.
"Gue kemarin naik KRL Jakarta -Bogor pas pulang kerja, rok gua nyangkut sampai nggak bisa gerak, sampai pada bantuin narik rok gua tetap nggak bisa," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Viral Kepala Penumpang Terjepit Pintu Kereta Bandara, Netizen Heran: Kok Bisa?
Warganet lain ikut berkomentar. "Aaargh jadi mikir film Final Destination," ujar warganet ini.
"Aturan kalau sudah diumumkan 'hati-hati pintu akan ditutup' jangan maksain keluar atau masuk biar nggak kejepit," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (18/5/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
-
Mantap! Ternyata Indonesia Pernah Punya Stasiun Kereta Api Tertinggi di Asia Tenggara, Ingat Ini Nama Kotanya
-
Kepanikan Desta Saat Natasha Rizki Curcol Lewat Lagu Setengah Hati, Langsung Matikan Video Call
-
Aksi Heroik Penjaga Palang Pintu Selamatkan Pejalan Kaki yang Nyaris Tertabrak Kereta Api Viral
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan