Suara.com - Setelah acara formal pengibaran bendera pusaka oleh Paskibraka selesai, Istana Merdeka Jakarta dibuat pecah oleh Putri Ariani yang menyanyikan lagu Rungkad.
Berdasarkan pengamatan suara.com di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (17/8/2023) sesaat suasana istana yang kaku usai bendera merah putih dikibarkan langsung mencair saat kata 'Rungkad' pertama dilantunkan Putri Ariani.
Peserta upacara terdiri dari pejabat negara, yang tadinya sedang duduk manis seketika langsung berdiri dan turun dari area podium untuk berjoget dengan latar lagu asal Kediri, Jawa Timur itu.
Bahkan Putri Ariani dengan pianonya tertutup oleh para tamu negara yang asik menghampirinya sambil berjoget. Tidak hanya itu, cara para peserta upacara ini beberapa ada yang mempraktikan joget ala TikTok yang sempat viral beberapa waktu lalu.
Tidak hanya itu, bahkan para pengawal atau petugas upacara yang tadinya harus berdiri tegak di tengah lapang, terlihat luwes saat berjoget seraya menggunakan senjata. Bahkan seluruhnya juga terlihat kompak dan suasana sangat mencair.
Cairnya suasana ini tak ayal membuat Presiden Joko Widodo yang tadinya duduk hanya sambil tersenyum, sesekali tertawa lebar bahkan ikut berdiri. Gestur orang nomor satu Indonesia ini mencair bersama istrinya, Iriana Jokowi yang sudah lebih dulu berjoget.
Sementara itu, lagu Rungkad sebelumnya viral dan dipopulerkan Happy Asmara feat The Saxobrothers dengan nuansa jazz dangdut. Tapi tidak banyak yang tahu jika lagu ini merupakan ciptaan Vicky Tri Prasetyo, dan pertama kali dipublikasi pada 27 Agustus 2022 silam.
Arti kata Rungkad berasal dari bahasa Sunda yang artinya kacau balau atau hancur berkeping-keping, atau kesimpulannya lagu ini adalah lagu sedih karena patah hati.
Isi lagu Rungkad mengisahkan tentang seseorang yang sangat mencintai kekasihnya. Untuk kekasihnya itu dia rela berkorban segalanya.
Baca Juga: Link Nonton Kereta Api Terakhir 1981, Film Perjuangan Spesial Rayakan 17 Agustus 2023
Sehingga lagu ini punya makna seseorang yang merasa sakit hati, sekaligus rela kehilangan harta karena begitu mencintai hanya dengan melihat dari wajah kekasihnya. Hingga akhirnya dia sadar mencintai seseorang dengan cara yang bodoh sehingga dipermainkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Siapa Jay Alatas? Ayah Sabrina Alatas Punya Pekerjaan dan Jabatan Mentereng
-
Klaim Ramah Lingkungan Tisu Bambu Dipertanyakan, Produksi Masih Bergantung Batu Bara
-
Sunscreen Apa yang Ampuh untuk Flek Hitam? Cek 5 Produk Lokal Terbaik dan Murah
-
Siapa Owner Produk Viva Cosmetics? Skincare Lokal Terlaris Saat Ini
-
Sosok dr Abdul Azis: Ketua IDI Makassar yang Meninggal Dunia di Mekkah
-
4 Produk Hair Care Viva untuk Rambut Sehat dan Lembut, Harga Mulai Rp16 Ribuan
-
Promo Superindo Hari Ini 3 November 2025: Panduan Lengkap Belanja Hemat
-
Cara Menggunakan Pinterest, Aplikasi yang Diduga Dipakai Hamish Daud Selingkuh
-
30 Quotes Selingkuh di Pinterest yang Menohok dan Menggugah Hati
-
Ramalan Zodiak 3 November 2025: Karier Melejit dan Keuangan Membaik