Suara.com - Menko Polhukam Mahfud MD ditunjuk menjadi cawapres pendamping Ganjar Pranowo pada hari ini, Rabu (18/10/2023). Pengumuman Mahfud MD sebagai cawapres pendamping Ganjar Pranowo diumumkan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDIP Jakarta.
Di balik karier kesuksesan Mahfud MD hingga kini jadi cawapres Ganjar, ada Zaizatun Nihayati, sang istri yang selama ini setia mendampingi. Lantas siapa sebenarnya sosok Zaizatun Nihayati istri Mahfud MD? Simak penjelasan berikut ini.
Profil Zaizatun Nihayati
Sosok istri Mahfud MD memang jarang tersorot oleh publik. Meski tak tampak sering tampil di media, sosok Zaizatun Nihayati sempat beberapa kali diabadikan oleh Mahfud MD di akun Instagram resmi-nya, @mohmahfudmd.
Zaizatun Nihayati resmi menikah dengan Mahfud MD pada 2 Oktober 1982 di Semboro, Jember. Yatie, panggilan akrab Zaizatun Nihayati telah menjalin kasih sejak Mahfud MD berkuliah di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Ketika itu, Mahfud MD dan Zaizatun sama-sama aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
Zaizatun lahir di Jember, Jawa Timur pada 18 November 1959. Usianya hanya terpaut 2 tahun dari Mahfud MD yang lahir pada 13 Mei 1957.
Zaizatun adalah anak kedua dari 8 bersaudara dari pasangan Sya'roni dan Shofiyah. Sebelum Mahfud MD menjabat sebagai menteri, Zaizatun berprofesi sebagai guru SMA. Setelah Mahfud MD diangkat menjadi menteri, Zaizatun ikut pindah ke Jakarta.
Sejak saat itu, Zaizatun diketahui belum bekerja lagi. Sebagai istri menteri, Zaizatun turut aktif sebagai anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE Kabinet Indonesia Maju) bersama istri para menteri lainnya.
Zaizatun dan Mahfud MD dikaruniai 3 orang anak. Anak pertama, Mohammad Ikhwan Zein yang lahir pada 15 Maret 1984 adalah alumnus Fakultas Kedokteran UGM. Anak kedua bernama Vina Amalia yang lahir 15 Juli 1989 merupakan alumnus Fakultas Kedokteran UNAIR.
Putra bungsu mereka bernama Royhan Akbar yang lahir 8 Februari 1991. Tak jauh beda dari dua kakaknya, Royhan Akbar juga memiliki prestasi gemilang di bidang akademik. Pada 2018, Royhan Akbar telah menyelesaikan studi S2 Bisnis Internasional di Jurusan Hukum di Columbia University, New York, Amerika Serikat.
Zaizatun berperan besar di balik kesuksesan karier Mahfud MD. Ia selalu setia mendampingi sang suami yang sukses mengemban berbagai jabatan besar, seperti di trias politika hingga menjadi menteri.
Biodata Zaizatun Nihayati
Nama lengkap: Zaizatun Nihayati, S.H.
Nama panggilan: Yatie
Tempat tanggal lahir: Jember, 18 November 1959
Usia: 64 tahun
Agama: Islam
Anak ke: 2 dari 8 bersaudara
Nama orang tua: Sya’roni dan Shofiyah
Nama suami: Moch. Mahfud MD
Jumlah anak: 3
Pendidikan: Alumni Fakultas Hukum, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Angkat Dua Jempol, Mahfud MD Senyum Sumringah Tiba di Kantor Kemenkopolhukam Usai Jadi Cawapres Ganjar
-
Perbandingan MK Zaman Mahfud MD dan Anwar Usman, Dulu Tegas dan Berwibawa, Sekarang?
-
Jadi Cawapres Ganjar, Mahfud MD Pernah Bongkar Transaksi Janggal Rp349 T yang Kini Kasusnya Menguap
-
Punya Harta Rp29,5 Miliar, Rumah Sederhana Mahfud MD Jadi Sorotan
-
Kontroversi MK: Skandal 'Sulap Putusan' hingga Putuskan Aturan Baru Batas Usia Capres Cawapres
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
4 Serum Mengandung Retinal untuk Atasi Penuaan Dini, Hempas Kerutan dan Garis Halus
-
Apa Manfaat Air Mawar untuk Wajah? Ini 5 Merk Skincare yang Gunakannya
-
3 Zodiak Dapat Keajaiban Besar Mulai 26 November 2025: Kombinasi Rezeki dan Hoki
-
4 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Lavender yang Tahan Lama: Wearable, Wanginya Bikin Tenang
-
7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
-
Dari Hobi Menjadi Pembinaan: Tren Olahraga Multisport Rangkul Generasi Muda
-
5 Hair Tonic Penumbuh Rambut bagi Usia 30 Tahun ke Atas, Cegah Kebotakan Dini
-
6 Shio Banjir Keberuntungan Jelang Akhir 2025: Keuangan Membaik, Impian Terwujud
-
Dari Senja Jingga hingga Panggung Budaya: Inilah Alasan Sunset Pier Jadi Magnet Baru Wisata Jakarta
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Kepala Pria Berambut Tipis, Anti Gosong