Suara.com - Menko Polhukam Mahfud MD ditunjuk menjadi cawapres pendamping Ganjar Pranowo pada hari ini, Rabu (18/10/2023). Pengumuman Mahfud MD sebagai cawapres pendamping Ganjar Pranowo diumumkan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDIP Jakarta.
Di balik karier kesuksesan Mahfud MD hingga kini jadi cawapres Ganjar, ada Zaizatun Nihayati, sang istri yang selama ini setia mendampingi. Lantas siapa sebenarnya sosok Zaizatun Nihayati istri Mahfud MD? Simak penjelasan berikut ini.
Profil Zaizatun Nihayati
Sosok istri Mahfud MD memang jarang tersorot oleh publik. Meski tak tampak sering tampil di media, sosok Zaizatun Nihayati sempat beberapa kali diabadikan oleh Mahfud MD di akun Instagram resmi-nya, @mohmahfudmd.
Zaizatun Nihayati resmi menikah dengan Mahfud MD pada 2 Oktober 1982 di Semboro, Jember. Yatie, panggilan akrab Zaizatun Nihayati telah menjalin kasih sejak Mahfud MD berkuliah di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Ketika itu, Mahfud MD dan Zaizatun sama-sama aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
Zaizatun lahir di Jember, Jawa Timur pada 18 November 1959. Usianya hanya terpaut 2 tahun dari Mahfud MD yang lahir pada 13 Mei 1957.
Zaizatun adalah anak kedua dari 8 bersaudara dari pasangan Sya'roni dan Shofiyah. Sebelum Mahfud MD menjabat sebagai menteri, Zaizatun berprofesi sebagai guru SMA. Setelah Mahfud MD diangkat menjadi menteri, Zaizatun ikut pindah ke Jakarta.
Sejak saat itu, Zaizatun diketahui belum bekerja lagi. Sebagai istri menteri, Zaizatun turut aktif sebagai anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE Kabinet Indonesia Maju) bersama istri para menteri lainnya.
Zaizatun dan Mahfud MD dikaruniai 3 orang anak. Anak pertama, Mohammad Ikhwan Zein yang lahir pada 15 Maret 1984 adalah alumnus Fakultas Kedokteran UGM. Anak kedua bernama Vina Amalia yang lahir 15 Juli 1989 merupakan alumnus Fakultas Kedokteran UNAIR.
Putra bungsu mereka bernama Royhan Akbar yang lahir 8 Februari 1991. Tak jauh beda dari dua kakaknya, Royhan Akbar juga memiliki prestasi gemilang di bidang akademik. Pada 2018, Royhan Akbar telah menyelesaikan studi S2 Bisnis Internasional di Jurusan Hukum di Columbia University, New York, Amerika Serikat.
Zaizatun berperan besar di balik kesuksesan karier Mahfud MD. Ia selalu setia mendampingi sang suami yang sukses mengemban berbagai jabatan besar, seperti di trias politika hingga menjadi menteri.
Biodata Zaizatun Nihayati
Nama lengkap: Zaizatun Nihayati, S.H.
Nama panggilan: Yatie
Tempat tanggal lahir: Jember, 18 November 1959
Usia: 64 tahun
Agama: Islam
Anak ke: 2 dari 8 bersaudara
Nama orang tua: Sya’roni dan Shofiyah
Nama suami: Moch. Mahfud MD
Jumlah anak: 3
Pendidikan: Alumni Fakultas Hukum, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Angkat Dua Jempol, Mahfud MD Senyum Sumringah Tiba di Kantor Kemenkopolhukam Usai Jadi Cawapres Ganjar
-
Perbandingan MK Zaman Mahfud MD dan Anwar Usman, Dulu Tegas dan Berwibawa, Sekarang?
-
Jadi Cawapres Ganjar, Mahfud MD Pernah Bongkar Transaksi Janggal Rp349 T yang Kini Kasusnya Menguap
-
Punya Harta Rp29,5 Miliar, Rumah Sederhana Mahfud MD Jadi Sorotan
-
Kontroversi MK: Skandal 'Sulap Putusan' hingga Putuskan Aturan Baru Batas Usia Capres Cawapres
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis