Suara.com - Kabar duka datang dari dunia hiburan. Artis senior Kiki Fatmala meninggal dunia di usia 56 tahun pada Jumat (1/12/2023) setelah mengalami komplikasi penyakit kanker.
Kepergian pemeran si Manis Jembatan Ancol ini tentu meninggalkan duka mendalam untuk keluarga, terutama suami Kiki Fatmala yang bernama Christopher.
Lantas bagaimana dengan Kiki Fatmala anak? Artis senior kelahiran 26 Oktober 1969 itu diketahui tidak meninggalkan seorang anak. Dari dua pernikahannya, Kiki Fatmala tak dikaruniai putra maupun putri.
Dalam salah satu podcast, Kiki Fatmala sempat menceritakan bagaimana perjuangannya untuk bisa hamil, termasuk mencoba bayi tabung atau in vitro fertilization (IVF).
Sayang, berbagai upaya yang dilakukan oleh Kiki Fatmala tak membuahkan hasil hingga sempat membuatnya sedih dan depresi.
"Aku sudah berusaha bikin bayi tabung, sudah berusaha IVF, dan itu semua gagal. Saat itu aku sedih, depresi, aku anggap Tuhan nggak adil," cerita Kiki Fatmala di podcast Melaney Ricardo.
Kendati tak memiliki anak kandung, Kiki Fatmala sering menghabiskan waktu dengan dua anak laki-laki. Mereka merupakan keponakannya yang sudah dianggap menjadi anak sendiri.
Lewat akun Instagram pribadinya, Kiki Fatmala sering mengunggah foto-foto bersama kedua ponakannya. Mulai dari makan dan liburan bersama. Ketiganya pun terlihat seperti ibu dan anak.
Biodata Kiki Fatmala
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Kiki Fatmala Sempat Sembuh dari Kanker setelah 6 Kali Kemoterapi
- Nama lengkap: Kiki Fatmala
- Nama panggilan: Kiki
- Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 26 Oktober 1969
- Agama: Kristen
- Nama ayah: Sunarjo
- Nama ibu: Fatma Farida
- Nama suami: Christopher
Kabar Kiki Fatmala Meninggal Dunia
Kabar meninggalnya Kiki Fatmala awalnya diketahui dari pesan berantai yang diterima oleh awak media.
"Innalilahi wa Inna ilaihi Raji'un, telah berpulang kakak kami, Kiki Fatmala,. Ka Mala, ya Allah" demikian pesan yang hadir pada Jumat (1/12/2023).
Dalam unggahan akun Instagram pribadinya, juga memperlihatkan foto dirinya dengan filter hitam putih. Dalam unggahan tersebut juga terdapat tulisan sebagai konfirmasi kalau pemeran Si Manis Jembatan Ancol meninggal dunia.
Berita Terkait
-
Meninggal Dunia Karena Komplikasi Kanker, Kiki Fatmala Awalnya Tak Rasakan Gejala
-
Antisipasi Ribut Harta Meski Tak Punya Anak, Suami Minta Kiki Fatmala Tulis Surat Wasiat
-
Wasiat Kiki Fatmala Soal Harta, Sudah Dipersiapkan Sebelum Meninggal Dunia
-
Obituari Kiki Fatmala: Bongkar Mesin Atasi Mobil Mogok Sampai Cuci Kendaraan Masa Pandemi
-
Selain Pindah Agama, Ini Perjuangan Chistopher Dampingi Kiki Fatmala yang Sakit Kanker
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
7 Sunscreen Korea Untuk Hilangkan Flek Hitam dan Garis Penuaan
-
Primer Dulu atau Sunscreen Dulu? Ini Panduan Lengkapnya
-
5 Rekomendasi Moisturizer Hada Labo Sesuai Jenis Kulit, Kamu yang Mana?
-
5 Sunscreen Wajah Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas, Bye-Bye Flek Hitam
-
Berapa Harga Puma Speedcat Ballet Ori? Ini Cara Membedakan Produk Asli vs Palsu
-
5 Lipstik Lokal Elegan dan Awet untuk Usia 45 Tahun, Murah Mulai Rp30 Ribuan
-
5 Sepatu Lari Ortuseight Senyaman Hoka, Cushion Tebal Kaki Anti Pegal
-
6 Shio yang Beruntung dan Punya Nasib Baik pada 25 Januari 2026
-
5 Sunscreen Lokal untuk Hempas Flek Hitam Usia 55 Tahun ke Atas
-
5 Zodiak Paling Beruntung 25 Januari 2026: Aquarius hingga Gemini Full Senyum