Suara.com - Radja Nainggolan resmi dikontrak Bhayangkara FC dengan nilai Rp5 miliar. Ia mengawali debutnya di Liga 1 dalam laga pekan ke-23 menghadapi Persita Tangerang di Stadion Patriot Chandra Bhaga pada Minggu (17/12/2023) kemarin.
Mantan pemain Inter Milan tersebut masuk pada menit ke-56 menggantikan M. Ragil. Ia pun berhasil membawa tim yang berlokasi di Bekasi itu meraih poin penuh setelah mengalahkan Persita Tangerang dengan skor telak 3-0.
Didatangkan dengan nilai Rp5 miliar membuat kekayaan Radja Nainggolan turut menuai rasa penasaran. Terlebih, ia sempat pengangguran atau tidak tergabung dengan klub manapun. Adapun berikut informasi soal hartanya.
Kekayaan Radja Nainggolan
Sebelum bergabung dengan Bhayangkara FC, Radja Nainggolan sempat berstatus tanpa klub. Tepatnya per 1 Juli 2023. Klub terakhir yang mantan pemain AS Roma kelahiran 1988 ini bela adalah tim Serie B Italia yakni SPAL.
Kerap bermain di klub besar Eropa membuat harta kekayaan Nainggolan bertambah. Terlebih, ia pernah digaji 146 ribu pounds atau Rp2,87 miliar per minggu. Tepatnya saat ia memperkuat Inter Milan pada 2020.
Menurut data idolnetworth, kekayaan Radja Nainggolan kini mencapai USD14,96 juta atau Rp231 miliar. Hal ini membuatnya menjadi pemain dengan nilai tertinggi di Liga 1 2023-2024, yakni 500 ribu euro atau setara Rp8,69 miliar.
Atas dasar itu, Radja Nainggolan pun bersanding dengan dua pesepakbola lain yang memiliki nilai pasar paling tinggi. Mereka adalah Gilbert Alvarez dari Arema FC dan Dimitrios Kolosov yang kini bermain untuk Dewa United.
Di sisi lain, COO Bhayangkara FC Sumardji mengungkapkan Radja akan dikontrak hingga akhir musim Liga 1 2023-2024. Klub ini juga menawarkan opsi perpanjangan kontrak jika mereka masih berlaga di Liga 1 musim depan.
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Persib Bandung Ubah Hari Jadi, Kini Lebih Tua dari PSSI
Sumardji menjelaskan bahwa dari masa kontrak hingga akhir musim Liga 1 2023-2024, Radja Nainggolan akan digaji sekitar Rp5 miliar. Terkait nominal ini, kata dia, sudah dikomunikasikan dengan pihak sponsor yakni BNI.
“Kami sudah mengkomunikasikan dengan sponsor, dalam hal ini adalah BNI sehingga nilai yang kami sepakati (bagi Nainggolan) boleh dikatakan cukup besar, kurang lebih dalam setengah musim itu Rp5 miliar,” kata Sumardji, dikutip Selasa (19/12/2023).
Bila dikalkulasikan lebih jauh, Radja Nainggolan bisa menerima gaji hingga Rp83,3 juta setiap bulannya, atau setara dengan Rp27,7 juta per hari.
Nainggolan sendiri mengungkapkan sejumlah alasannya mengapa ia bisa bergabung dengan Bhayangkara FC. Di antaranya, ia ingin menunjukkan bahwa dirinya masih bermain dengan baik dan mau mencari pengalaman baru.
"Saya datang kesini untuk membuktikan kepada diri sendiri kalau saya masih bisa bermain dengan baik. Saya mau mencoba hal baru termasuk (bermain) di Indonesia," ucap Nainggolan.
Penampilan pemain keturunan, Radja Nainggolan, di Bhayangkara FC tak lepas dari sorotan publik. Salah satu alasannya karena besarnya uang yang digelontorkan untuk meminang eks AS Roma tersebut, yakni sampai Rp5 miliar lebih untuk setengah musim.
Berita Terkait
-
3 Fakta Menarik Persib Bandung Ubah Hari Jadi, Kini Lebih Tua dari PSSI
-
BRI Liga 1: Debut di Liga 1, Penampilan Radja Nainggolan Dikomentari Media Belgia
-
Kasih Gaji Radja Nainggolan Rp27 Juta per Hari, Dari Mana Sumber Duit Bhayangkara FC?
-
Bikin Kacau Pertandingan, PSSI Didesak Hukum Wasit Persik vs PSM Makassar
-
BRI Liga 1: Pemain PSM Makassar Sempat Saling Lempar dengan Suporter Persik Kediri
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Fashion Meets Performance: Lahirnya Tas Ikonik Paling Timeless Tahun Ini
-
Art Healing Session: Ketika Seni Jadi Obat Hati Pejuang dan Penyintas Kanker Payudara
-
Converse SHAI 001: Fashion Statement Penuh Makna dari Shai Gilgeous-Alexander
-
5 Moisturizer dengan Kandungan Pencerah, Ampuh Hilangkan Flek Hitam di Wajah
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah untuk Flek Hitam, Harga Mulai Rp30 Ribuan
-
Cerai dari Zize, Arhan Diduga Dekat dengan Sosok Inka: Langgar Etika Masa Iddah Mantan Istri?
-
Apa Itu Surat Izin Menstruasi yang Sedang Viral? Begini Pesan dan Tujuannya
-
5 Rekomendasi Foundation untuk Tutupi Flek Hitam dan Garis Halus, Nggak Bikin Wajah Kering
-
Mewahnya Lokasi Pernikahan Amanda Manopo di Hotel Langham, Segini Biaya Paketnya!
-
Azizah Salsha Mesra dengan Pria Lain Padahal Baru Seminggu Cerai dari Arhan: Langgar Masa Iddah?