Suara.com - Sosok santri bernama Eka Anugrah viral setelah menyumbangkan 100 unit mobil untuk tim pemenangan AMIN (Anies Baswedan dan Cak Imin). Namun gara-gara dukungannya itu, Eka curhat pada Anies Baswedanbahwa dirinya dilaporkan ke Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).
Eka Anugrah menyumbangkan 100 mobil untuk mendukung AMIN karena menurut dia, Anies adalah sosok yang intelektual dan pantas jadi presiden Republik Indonesia.
Lantas apa pekerjaan Eka Anugrah sehingga dia bisa menyumbang 100 unit mobil untuk tim pemenangan AMIN? Simak penjelasan berikut ini.
Pekerjaan Eka Anugrah
Eka Anugrah diketahui tinggal di Sumedang, Jawa Barat. Dia dikenal sebagai salah satu orang daerah terkaya di kawasan itu.
Bukan sosok sembarangan, Eka Anugrah adalah wanita yang berprofesi sebagai seorang bidan yang praktek di Sumedang, Jawa Barat. Sebagai penunjang kariernya, dia terlibat aktif dalam Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) bidang Kesehatan.
Selain sebagai bidan, Eka adalah seorang pengusaha. Dia diketahui adalah owner dari apotek Eka Medika Sumedang.
Rekam jejak Eka Anugrah adalah pernah menjabat sebagai Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sumedang dari tahun 2018 hingga 2021. Dia juga merupakan bagian dari HIPMI Jawa Barat untuk periode 2020-2023.
Selain perannya dalam dunia bisnis dan organisasi, Eka adalah seorang istri dan ibu yang menjalankan tanggung jawab keluarga dengan penuh dedikasi.
Ketika pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu, Eka Anugrah melihat peluang bisnis di tengah krisis. Dia memutuskan untuk memproduksi masker non-medis yang laris manis di pasaran. Hal itu menunjukkan jiwa wirausaha dan kepedulian Eka terhadap kebutuhan masyarakat.
Baca Juga: Anies: Saya dan Muhaimin Akan Berjuang Sebagai Dwitunggal untuk Membawa Amanat Ulama
Viral Curhat ke Anies
Sosok Eka Anugrah viral setelah membeberkan kisahnya saat menghadiri acara 'Desak Anies' di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat pada Jumat (22/12/2023) lalu. Curhat langsung pada capres nomor urut 1 Anies Baswedan, Eka mengaku dilaporkan ke Bawaslu karena menyumbangkan 100 mobil pada laskar santri AMIN di Jawa Barat. Setelah itu, Eka merasa takut dan selalu jadi sorotan ketika bepergian.
"Saya khawatir apakah saya akan terlibat dalam masalah hukum. Katanya saya sudah dilaporkan ke Bawaslu dan pihak hukum lainnya, bahkan saya juga diaudit dan sebagainya," kata Eka Anugrah dalam sebuah video TikTok.
Eka mengaku awalnya sempat mengidolakan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo. Namun setelah ada maklumat dari guru spiritualnya untuk mendukung Anies, Eka lantas berhenti ngefans Ganjar saat itu juga.
"Saya kan memang ada guru spiritual. Beliau memberi maklumat kalau cari presiden pilih Anies Baswedan. Saya nggak bertanya kenapa harus Pak Anies, tapi lebih memikirkan bagaimana cara biar Pak Anies bisa jadi presiden," cerita Eka.
Eka juga resah karena kerap dicari orang tak dikenal untuk diperiksa usai sumbangan 100 unit mobil itu. Alhasil dia pun ketakutan.
"Makin ke sini, makin banyak yang nanya. Terus ke sininya malah banyak yang meneror. Jadi apakah setiap pendukung pak Anies itu akan diberlakukan seperti saya, sehingga saya keluar rumah saja jadi takut," ungkap dia.
Berita Terkait
-
Anies Diyakini Mampu Memaksimalkan Potensi Daerah
-
Anies Serap Aspirasi Pedagang dan Konsumen Saat Blusukan di Pasar Flamboyan Kalbar
-
Tiba di Kalimantan Barat, Anies Disambut dengan Prosesi Adat Potong Pantan
-
Anies Dilaporkan Ke Bareskrim, PKS: Buat Laporan Itu Hak, Tapi Harus Masuk Akal
-
Anies: Saya dan Muhaimin Akan Berjuang Sebagai Dwitunggal untuk Membawa Amanat Ulama
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Temukan Soundscape-mu: Rahasia Keseimbangan Hidup di Era Serba Cepat
-
Viral Pengantin Baru Terkena Honeymoon Cystitis H+7 usai Menikah, Apa Itu?
-
Download Twibbon Gratis Hari Sumpah Pemuda ke-97, Lengkap dengan Logo dan Tema
-
Ramalan Zodiak 27 Oktober 2025: Panduan Lengkap Karier, Cinta, & Keuangan
-
Terinspirasi dari Matcha, Begini Ritual Ketenangan dalam Setiap Rutinitas Kecantikan
-
Profil dan Agama Inka Andestha, Lagi Dijodoh-jodohkan dengan Pratama Arhan
-
6 Sunscreen Anti Air dan Anti Lengket untuk Musim Hujan, Cocok untuk Wanita Pekerja Outdoor
-
Berapa Tarif Manggung Raisa? Diva Pop Indonesia Ceraikan Hamish Daud
-
Masih Bingung Harus Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini Jawaban Dokter Spesialis Kulit
-
2 Promo G-DRAGON IN CINEMA CGV, Ada Poster Eksklusif 4DX dan Paket Combo Tiket