Suara.com - Jagat dunia maya dihebohkan dengan berita perselingkuhan seorang pilot dan pramugari. Hal ini pertama kali diungkap Ira Nandha yang menyebut suaminya, yakni Elmer Syaherman berselingkuh dengan rekan kerjanya, Bella Damaika.
Setelah hal itu ramai, sosok Elmer Syaherman pun mulai menerima banyak sorotan. Tak terkecuali soal dirinya bekerja di maskapai penerbangan mana. Sementara itu, ia dan Ira Nandha diketahui menikah pada tahun 2019.
Ira sebelumnya merupakan pramugari di maskapai yang sama dengan suaminya. Pasangan ini kemudian dikaruniai seorang anak laki-laki yang diberi nama Kavi. Adapun maskapai tempat Elmer bekerja sebagai copilot, yakni Citilink.
Tugas Copilot
Meski sama-sama duduk di kokpit pesawat, pilot dan copilot memiliki tugas yang berbeda. Pilot bertanggung jawab untuk mengoperasikan pesawat dan telah mengantongi lisensi dari badan penerbangan resmi.
Sementara copilot atau first officer, membantu pilot dalam mengoperasikan pesawat selama penerbangan. Copilot juga memiliki lisensi yang sama dengan pilot. Namun, biasanya mereka lebih sedikit pengalaman daripada pilot.
Tugas copilot antara lain memeriksa instrumen pesawat, melakukan tugas-tugas navigasi, dan membantu pilot selama penerbangan. Dalam beberapa situasi, copilot bisa saja mengambil alih kendali pesawat.
Adapun pilot biasanya memiliki pengalaman hingga keterampilan untuk mengendalikan pesawat selama penerbangan. Sebut saja mampu melakukan manuver, take-off, serta landing.
Seorang pilot juga perlu memerhatikan semua aspek keselamatan para penumpang, kru, serta pesawat itu sendiri. Pemeriksaan tersebut dilakukan oleh pilot dari sebelum, selama, sampai sesudah waktu penerbangan.
Baca Juga: Apa Itu Discord yang Dipakai Elmer Syaherman dan Bella Damaika Untuk Berselingkuh?
Pemeriksaan itu mencakup daftar periksa keselamatan, perencanaan penerbangan, cuaca, dan menerbangkan pesawat ke tujuannya. Pilot juga perlu melaporkan setiap perubahan atau masalah saat terbang.
Kemudian, para pilot juga perlu mendengarkan komunikasi kontrol lalu lintas udara serta menyesuaikan dengan rencana penerbangan yang dibutuhkan. Hal-hal ini pun sebetulnya harus dikuasai oleh copilot.
Profil Singkat Citilink
Citilink adalah maskapai penerbangan di bawah naungan Garuda Indonesia Group. Beroperasi sejak tahun 2011 lalu, mereka melayani penerbangan dengan sistem kota ke kota. Sementara itu, basisnya ada di Jakarta dan Surabaya.
Adapun pada tahun 2020, Citilink telah melayani lebih dari 100 rute ke 47 destinasi. Mulai dari Jakarta, Surabaya, Batam, Bandung, Banjarmasin, Denpasar, Balikpapan, Yogyakarta, Medan, Palembang, dan Padang.
Lalu, di Makassar, Pekanbaru, Lombok, Semarang, Malang, Kupang, Tanjung Pandan, Solo, Palangkaraya, Pontianak, Manado, Aceh, Jayapura, Gorontalo, dan Samarinda. Selain itu, ada jalur internasional ke Malaysia hingga China.
Berita Terkait
-
Apa Itu Discord yang Dipakai Elmer Syaherman dan Bella Damaika Untuk Berselingkuh?
-
Pajang Foto Seksi, Cimoy Montok Ledek Perselingkuhan Elmer Syaherman dan Bella Damaika
-
Cara Chat di Discord, Viral Usai Dipakai Selingkuh Pilot dan Pramugari Citilink
-
Bella Damaika Lulusan Mana? Pramugari Disorot Karena Isu Jadi Selingkuhan Pilot Elmer Syaherman
-
Nasib Elmer Syaherman dan Bella Damaika Dibongkar Orang Dalam usai Skandal Selingkuh
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
5 Rekomendasi Mascara Waterproof Mulai Rp 30 Ribuan: Anti Luntur dari Hujan, Keringat, dan Air Mata
-
Apa Zodiak yang Paling Red Flag? Ini 6 Tips Jitu untuk Menghadapi Mereka
-
5 Potret Terbaru Diana Pungky, Wajah Awet Muda di Usia Setengah Abad Lebih
-
Kisah Tragis Junko Furuta, Remaja Jepang yang Menjadi Korban Kekerasan dan Pembunuhan
-
7 Parfum Pria Murah Wangi Segar dan Tahan Lama, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Shio Paling Hoki Finansial 6 November 2025: Kelinci, Kambing hingga Ular Panen Rezeki
-
Biodata dan Agama Nessie Judge, Dikecam Akibat Pajang Foto Junko Furuta di Konten YouTube
-
Cari Eyeshadow Palette 3 Warna Selain Pinkflash? Ini 7 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
Promo Superindo Hari Ini 6 November 2025: Diskon Daging, Buah & Minyak Goreng
-
5 Sunscreen dengan Efek Tone Up, buat Wajah Cerah dan Tampak Segar