Suara.com - Video Bilqis hafalan Al-Quran menuai atensi dari netizen pengguna media sosial. Tak sedikit netizen yang memberikan pujian usai melihat anak Ayu Ting Ting lancar dalam menghafal Al-Quran.
Video itu berasal dari Instagram Story ibu Ayu Ting Ting, Umi Kalsum, pada Kamis (11/1/2024). Bilqis yang mengenakan mukena nampak serius menghafalkan Surat Al Zalzalah dalam video tersebut.
Tak hanya merekam, Umi Kalsum juga terdengar beberapa kali membantu cucunya melafalkan Surat Al Zalzalah dengan benar. Bilqis pun sangat nurut setiap kali dibenarkan oleh neneknya.
Video Bilqis menghafal Al-Quran menjadi perbincangan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok queenofdepok. Sampai pada Jumat (12/1/2024), video tersebut sudah ditonton lebih dari 130 kali.
Beragam komentar dituliskan oleh netizen usai menyimak video Bilqis menghafal Al-Quran. Beberapa komentar berisi pujian untuk Ayu Ting Ting yang dinilai berhasil dalam mendidik anaknya.
"Masha Allah, bener-bener Ayu berhasil mendidik anaknya. Ngaji jago, bahasa Inggris jago, nyanyi jago. Multitalenta kayak bundanya. Semoga sehat terus Bilqis," komentar netizen.
"Ayu bener-bener ibu yang jempolan dalam mengarahkan putrinya. Salut sama Ayu," sahut yang lain. "Ini baru anak artis keren, gak cuma main HP, gak cuman dibiarin main-main doang. Tapi diajarin mengajil dan menghafal Al-Quran, masha Allah," tulis lainnya.
Sementara itu, Bilqis baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-10 pada akhir Desember 2023 kemarin. Ayu Ting Ting menggelar pesta meriah untuk merayakan ulang tahun putrinya.
Bilqis pun mendapat banyak hadiah ketika ulang tahun. Salah satu hadiah diberikan oleh Boy William yang diketahui sangat dekat Ayu Ting Ting.
Baca Juga: 5 Fakta Adit Jayusman, Mantan Calon Suami Ayu Ting Ting yang Tak Kalah Berkelas dari Enji
Menilik unggahan Qiss You TV, Boy William memberikan kado berupa sepuluh lembar uang pecahan 100 Dolar. Jika dikonversikan ke dalam Rupiah, kado Boy William hampir setara dengan Rp15 jutaan.
"15 juta, kita tukerin kalau dolar lagi naik, bisa jadi 25 juta," tutur Ayu Ting Ting sambil menyimpan kado uang Dolar Boy William untuk Bilqis.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali