Suara.com - Nama Pinka Hapsari kini sedang menjadi perbincangan hangat di kalangan publik. Pemilik nama asli Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari ini ternyata merupakan putri dari Ketua DPR RI Puan Maharani.
Pinka Haprani baru-baru ini menjadi sorotan publik usai menjadi partner Thariq Halilintar saat bermain bulu tangkis pada 15 Januari 2024.
Kebersamaan mereka saat berada di lapangan sempat diabadikan oleh beberapa akun media sosial. Tak hanya itu, beredar pula video ketika Thariq Halilintar sungkem kepada Puan Maharani sebelum melakukan pertandingan.
Sontak, banyak warganet mulai menjodoh-jodohkan Pinka dengan Thariq. Mereka mengatakan bahwa kedua anak muda tersebut terlihat sangat cocok jika bersama.
Padahal, seperti yang kita tahu bahwa Thariq Halilintar telah memiliki pasangan, yakni Aaliyah Massaid dan mereka selalu terlihat mesra di setiap kesempatan.
Tak hanya soal perjodohan warganet dengan Thariq, Pinka Haprani juga pernah menarik perhatian publik manakala dirinya masuk ke dalam bagian PDIP. Dia dikabarkan maju sebagai calon legislatig DPR RI mengikuti jejak ibunya.
Dicalonkannya Pinka sebagai caleg di bawah naungan partai yang diketuai oleh sang nenek, bukan berarti karena adanya orang dalam.
Sebab, cicit Soekarno ini ternyata memiliki latar belakang pendidikan yang tidak bisa dianggap remeh.
Pinka Haprani merupakan lulusan dari SOAS University di London, United Kingdom. Ia berhasil menyelesaikan studinya pada tahun 2019 silam. Seperti yang dikatakan langsung oleh Puan Maharani di salah satu postingan Instagram pribadinya @puanmaharani.
Puan mengunggah sebuah foto yang di dalamnya terdapat dirinya, suaminya, kedua anaknya, serta Megawati Soekarnoputri.
Foto tersebut diambil untuk mengabadikan sebuah momen penting dimana pada saat itu Pinka Haprani baru saja di wisuda.
"Mama, Papa and Mumu are so proud with the both of you.. Mba Pinka dan Mas Praba. Semoga cita-cita kalian tercapai ya.. Aminnn..," tulis Puan Maharani.
Sama seperti sang kakak, adik Pinka yang bernama Praba Diwangkata Craka Putra Soma juga merupakan lulusan dari perguruan tinggi yang sama.
Jadi, bisa dikatakan bahwa kedua putra dan putri Puan Maharani sama-sama memiliki latar belakang pendidikan cukup membanggakan, terutama Pinka Haprani.
Kontributor : Damayanti Kahyangan
Berita Terkait
-
Pinka Hapsari Kalah Jauh, Ini Koleksi Barang Mewah Thariq Halilintar yang Harganya Bikin Dompet Kering
-
Beda Kekayaan Pinka Hapsari vs Thariq Halilintar, Bisa Berjodoh dan Direstui Megawati?
-
Berapa Tinggi Badan Thariq Halilintar? Megawati Pernah Sebut Kriteria Pacar Cucunya Minimal 180cm
-
Kekayaan Reza Artamevia Ditaksir Tembus Rp1,6 Miliar, Lebih Melimpah Dibanding Dewi Zuhriati?
-
Thariq Halilintar Diduga Hindari Fuji saat Foto Bersama dalam Satu Tim Bulu Tangkis
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok