Suara.com - Pendatang baru di dunia hiburan, Elsa Japasal atau Eca Aura pernah mengalami kesulitan saat tampil di program acara televisi. Bahkan ia buru-buru menghubungi seseorang untuk mendapatkan energi positif untuk melampiaskan curhatannya.
Eca Aura mengaku pertama kalinya tampil di program Main Hakim Sendiri yang tayang di stasiun televisi swasta merasa kurang suka. Pasalnya materi humor yang ia bawakan terasa biasa dan tidak memberikan pengaruh.
"Awal-awal enggak enjoy, karena pemainnya banyak banget, terus senior semua kan jadi aku belum tahu harus gimana," ujar Eca dikutip dari tayangan YouTube Vindes, Rabu (31/1/2024).
Eca mengaku memang cukup nyaman ketika menjadi co-host di Talkpod yang memang program acaranya adalah talkshow. Berbeda dengan Main Hakim Sendiri yang jenis acara komedi sketsa, bahan atau materinya perlu dikembangkan sendiri oleh pemainnya.
Kendati begitu, Eca mengaku sudah memiliki bahan untuk humornya di acara sketsa itu. Tapi ia merasa kurang dan tidak begitu menambah komedi di acara tersebut.
"Jadi pelurunya (komedi) sedikit, pas main kayak diem aja kayak patung cina," celetuknya.
"Hari pertama syuting kau langsung chat Kak Rigen. 'Kak aku enggak suka di sini. Terus abis itu akhirnya dibantuin abang, Kak Rigen, Kak Desta. Tapi sekarang udah enjoy," sebut Eca.
Tuntutan komedi di program televisi memang lebih luas untuk bisa menjangkau segmentasi penonton. Bahkan tantangan itu sendiri diakui Eca pasti ditemui.
Beruntungnya, Eca mengaku banyak support yang didapat dari komedian senior di komedi sketsa tersebut. Tak jarang, potongan video sketsa komedi tersebut fyp di platform TikTok dengan lawakan yang dibawa Eca.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Alpha Arbutin untuk Hempas Flek Hitam Membandel di Usia 40
-
4 Smartwatch untuk Wanita Tangan Besar, Fitur Lengkap dengan Pemantau Kesehatan dan GPS
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Hitam yang Aman dan Harga Terjangkau!
-
Cara Melakukan Umrah Mandiri, Segini Biayanya!
-
Apa Manfaat Budaya Makan Pakai Tangan Langsung? Viral Jadi Bahan Perdebatan di X