Suara.com - Pendatang baru di dunia hiburan, Elsa Japasal atau Eca Aura pernah mengalami kesulitan saat tampil di program acara televisi. Bahkan ia buru-buru menghubungi seseorang untuk mendapatkan energi positif untuk melampiaskan curhatannya.
Eca Aura mengaku pertama kalinya tampil di program Main Hakim Sendiri yang tayang di stasiun televisi swasta merasa kurang suka. Pasalnya materi humor yang ia bawakan terasa biasa dan tidak memberikan pengaruh.
"Awal-awal enggak enjoy, karena pemainnya banyak banget, terus senior semua kan jadi aku belum tahu harus gimana," ujar Eca dikutip dari tayangan YouTube Vindes, Rabu (31/1/2024).
Eca mengaku memang cukup nyaman ketika menjadi co-host di Talkpod yang memang program acaranya adalah talkshow. Berbeda dengan Main Hakim Sendiri yang jenis acara komedi sketsa, bahan atau materinya perlu dikembangkan sendiri oleh pemainnya.
Kendati begitu, Eca mengaku sudah memiliki bahan untuk humornya di acara sketsa itu. Tapi ia merasa kurang dan tidak begitu menambah komedi di acara tersebut.
"Jadi pelurunya (komedi) sedikit, pas main kayak diem aja kayak patung cina," celetuknya.
"Hari pertama syuting kau langsung chat Kak Rigen. 'Kak aku enggak suka di sini. Terus abis itu akhirnya dibantuin abang, Kak Rigen, Kak Desta. Tapi sekarang udah enjoy," sebut Eca.
Tuntutan komedi di program televisi memang lebih luas untuk bisa menjangkau segmentasi penonton. Bahkan tantangan itu sendiri diakui Eca pasti ditemui.
Beruntungnya, Eca mengaku banyak support yang didapat dari komedian senior di komedi sketsa tersebut. Tak jarang, potongan video sketsa komedi tersebut fyp di platform TikTok dengan lawakan yang dibawa Eca.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas