Suara.com - YouTuber Fadil Jaidi menjadi sorotan setelah debat capres dan cawapres kelima yang dihelat Minggu (4/2/2024) di JCC Senayan, Jakarta. Bukan tanpa alasan, pria 29 tahun ini ikut hadir ke lokasi debat untuk mendukung paslon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
Video pertemuannnya dengan Anies dan Muhaimin Iskandar pun ramai jadi perbincangan hingga trending di platform X atau Twitter.
Fadil Jaidi sendiri memang beberapa kali bertemu dengan Anies Baswedan. Kendati begitu ia tak kunjung menunjukkan dukungannya meski sempat bermain ke rumah Anies Baswedan dan mengenalkan anime berjudul Attack of Titan.
Bisa dibilang influencer dari kalangan YouTuber, hanya Fadil Jaidi saja yang memberi dukungannya ke paslon nomor urut 1. Namun terlepas dari dukungannya di Pemilu 2024, Fadil Jaidi meraup banyak keuntungan sebagai YouTuber. Belum lagi endorse yang ia terima untuk mempromosikan barang.
Lantas seberapa besar pendapatan anak dari Pak Muh ini, hingga bisa dekat dengan Anies Baswedan?.
Fadil Jaidi selalu membagikan aktivitas kesehariannya di Instagram. Beberapa konten, ia buat bersama ayahnya Pak Muh. Kanal YouTube Fadil Jaidi sendiri akhir-akhir ini lebih banyak membagikan kesehariannya berbentuk vlog.
Tapi sejak awal videonya dibuat, Fadil lebih banyak membagikan konten challange dan game. Terdapat lebih kurang 176 video yang ada di kanal YouTube miliknya.
Tentu, pendapatan dari platform YouTube tak bisa dibilang sedikit. Jumlah subscriber saja sudah mencapai 5 juta lebih. Artinya, konten video yang sebelumnya diunggah sudah menjadi dollar hijau yang akan dibayar oleh Google sendiri.
Di sisi lain, jumlah followersnya di TikTok yang berjumlah 12,9 juta dan di Instagram sekitar 10,8 juta juga menambah pendapatannya, menyusul ada sistem dari platform TikTok yang akan membayar konten kreator.
Baca Juga: Fadil Jaidi dan Pak Muh Parodikan Adegan Film GGS, Yislam Bikin Emosi
Jika dirata-rata dalam penghitungan YouTube saja, per tahun Fadil Jaidi bisa meraih pendapatan Rp1 miliar lebih. Artinya dalam sebulan ia bisa mendapat sekitar Rp100 juta.
Belum lagi dari endorse yang ia terima untuk mempromosikan barang. Tentu dalam sebulan, pendapatannya bisa lebih dari Rp120 jutaan.
Terlepas dari pendapatan sang YouTuber, dalam beberapa hari ke depan, pemugutan suara untuk Pemilu 2024 akan diselenggarakan. Tepat 14 Februari 2024 masyarakat memiliki hak untuk memilih Presiden-Wakil Presiden, caleg DPRD, DPD dan DPR RI.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen Vegan Friendly, Aman untuk Kulit Mulai Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Anti Bikin Mual: Segar dan Hempas Bau Menyengat
-
Berapa Gaji Petugas MBG? Kabarnya Belum Dibayar, Ini Penjelasan BGN
-
5 Sunscreen Terbaik dengan Cooling Effect, Segar di Kulit dan Murah Harganya
-
Body Lotion Apa yang Cocok untuk Usia 50 Tahun? Ini 5 Rekomendasinya yang Melembapkan
-
Bukan Cuma Kulit Kusam! Ini 5 Rahasia Kecantikan Wanita Modern yang Bebas Asap Rokok
-
Gus Elham Yahya Anak Siapa? Dai Muda yang Viral Cium Bocah Perempuan di Panggung
-
The 14th Borobudur Writers and Cultural Festival 2025, Mengenang Arkeolog Uka Tjandrasasmita
-
Padel Bukan Lagi Sekadar Tren: Ini Rahasia Perempuan Tetap Glowing dan Percaya Diri di Lapangan!
-
Kontroversi Gus Elham: Apa Sebenarnya Makna Panggilan Gus untuk Anak Laki-laki Kiai?