Suara.com - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/BPN oleh Presiden Joko Widodo alias Jokowi di Istana Negara, Rabu (21/2/2024). Ia dilantik menggantikan Hadi Tjahjanto yang akan menjabat Menteri Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam).
Terlihat AHY hadir di Istana Negara bersama sang istri Annisa Pohan dan putrinya Almira Tunggadewi Yudhoyono. AHY terlihat memakai jas hitam dengan dasi merah. Ia juga memakai peci hitam dalam proses pelantikan tersebut.
Sementara itu, Annisa Pohan dan Almira terlihat kompak mengenakan kebaya putih dengan bawahan rok kain. Rambut keduanya juga tampak disanggul rapi pada acara pelantikan tersebut.
Namun, dalam proses pelantikannya, justru ekspresi wajah Almira justru menjadi perhatian. Hal ini karena wajah Almira justru memperlihatkan tatapan kosong seperti sedang melamun.
Dalam momen tersebut Almira terlihat berdiri di sebelah adik AHY, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) dan istrinya Siti Ruby Aliya Rajasa. Pada momen menjelang menyanyikan lagu Indonesia Raya itu, para tamu tampak melihat ke arah depan.
Namun, wajah Almira terlihat memandang ke arah bawah. Ekspresi wajah yang tidak tersenyum. Hal ini menjadi sorotan lantaran acara tersebut merupakan momen sang ayah dilantik menjadi Menteri ATR/BPN.
Ekspresi yang dibuat Almira itu membuat spekulasi seperti rasa bosan. Pasalnya, dilansir dari laman Maximun Advantage, kepala menunduk dengan pandangan mata ke bawah sendiri menjadi bahasa tubuh yang berarti orang itu merasa bosan.
Di sisi lain, tatapan mata yang kosong dengan sedikit kedipan juga menjadi tanda kalau orang tersebut merasa bosan. Hal ini yang membuat ekspresi Almira itu menunjukkan rasa bosan.
Sementara itu, foto lainnya juga memperlihatkan potret Almira foto bertiga dengan AHY dan Annisa Pohan. Ketiganya tampak berpose di ruangan di Istana Negara. Pada foto ini, AHY dan Annisa Pohan terlihat tersenyum melihat kamera. Sementara Almira tampak hanya memberikan senyum tipis pada potret tersebut.
Baca Juga: Tanggapan Sandiaga Uno AHY Dilantik Jadi Menteri Jokowi: Ganteng Sih!
Terkait dilantiknya AHY menjadi menteri ini juga mendapat banyak ucapan selamat. Pada unggahan AHY sendiri, tampak beberapa warganet dan publik figur mengucapkan selamat kepada Ketua Umum Partai Demokrat itu.
“Top keren selamat pak ketua,” komentar Eko Patrio.
“Selamat Mas AHY,” tulis Atta Halilintar.
“Alhamdulillah Bismillah semoga dilancarkan dan Amanah dalam mengemban tugasnya mas AHY dan Mbak Annisa,” komentar Fitri Carlina.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai