Suara.com - Gaya busana Fujianti Utami Putri atau Fuji sering menyedot perhatian. Termasuk ketika adik Fadly Faisal tersebut berlibur ke Thailand.
Jelang Lebaran, Fuji terbang ke Negeri Gajah Putih bersama kakak dan para sahabatnya. Selama berada di sana, Fuji rajin membagikan momen lewat media sosial pribadinya.
Terbaru, Fuji mengunggah foto saat bersama Rafi Febriansyah yang belakangan dikabarkan menjadi pacarnya. Keduanya berswafoto bersama dengan latar belakang sebuah foto.
Fuji memakai setelan putih dengan motif besar warna biru. Tante Gala Sky tersebut juga memakai kacamata hitam dan bergaya dengan wajah datar. Sementara itu, Rafi yang berada di dekat Fuji menunjukkan pose dan ekspresi berbeda.
Lewat Story Instagram, Fuji nampaknya menyadari outfitnya mencuri perhatian. Selebgram 21 tahun tersebut sampai memberikan penjelasan bila outfit yang dikenakan bukan baju tidur meski modelnya mirip piyama.
"Udah mandi dan itu bukan baju tidur. Tapi kok mirip baju tidur," tulisnya sebagai caption dikutip Selasa (2/4/2024).
Menariknya meski disangka mirip baju tidur, busana Fuji saat di Thailand memiliki harga tak kaleng-kaleng.
Akun Instagram @/allfujifashion, menjelaskan setelan yang dipakai Fuji adalah produk Zara seru ZW Collection Printed Shirts and Trousers.
Untuk bajunya dibanderol Rp1.099.900 sedangkan celananya Rp1.099.900. Bila ditotal pakaian yang dikenakan Fuji senilai Rp2.199.800.
Baca Juga: Nyobain Langsung Milk Bun di Thailand, Luna Maya Bingung Kenapa Bisa Sangat Viral
Bukan kali pertama penampilan Fuji jadi bahasan. Beberapa waktu lalu, gara-gara sering memakai produk lokal, Fuji diusulkan netizen jadi duta UMKM.
Berita Terkait
-
Gagal Pacari El Rumi, Fuji Asyik Liburan Bareng Anak Bos Pertamina di Thailand
-
4 Ide Mix and Match Outfit Kemeja ala Winwin NCT, Bisa Buat Hangout!
-
Beda dari Haji Faisal, Doddy Sudrajat Dianggap Lebih Beretika Santuni Anak Yatim
-
Bikin Video Pamer Mobil Mewah, Thariq Halilintar Dituding Jiplak Konten Fuji
-
5 Inspirasi OOTD Lebaran Ala Fuji, Pakai Tunik Sampai Gamis Tetap Terlihat Cantik
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia