Suara.com - Richard Eliezer atau akrab disapa Bharada E diketahui memutuskan untuk pindah agama sebelum menikah dengan kekasihnya Maria Angeline Christanto alias Ling Ling. Dari sebelumnya memeluk agama Protestan, Bharada E memilih pindah ke Katolik sehingga sama dengan Ling Ling.
Sementara itu, keduanya juga telah resmi menikah di Gereja Katolik Paroki Raja Damai Tikala, Manado pada pada Sabtu (20/4/2024). Pernikahan keduanya juga langsung mendapat pemberkatan dari pastor yang menjadikan Bharada E seorang Katolik, yaitu Pastor John Bomba.
Usai pindah dari Protestan, Bharada E harus mengikuti ibadah dan hidup seperti seorang Katolik. Seperti diketahui, Katolik sendiri memiliki beberapa peraturan ketat yang harus dijalankan, salah satunya terkait perceraian.
Bagi seorang Katolik, menikah adalah sekali seumur hidup. Dikutip dari Hukum Online, Hukum Gereja Mengenai Pernikahan Katolik dalam laman Keuskupan Agung Jakarta, dijelaskan pernikahan Katolik adalah perjanjian (foedus) antara seorang laki-laki dan seorang perempuan untuk membentuk kebersamaan hidup.
Dalam hal ini pernikahan Katolik itu pada dasarnya berciri satu untuk selamanya dan tak terceraikan alias bersifat monogam dan indissolubile. Monogam berarti satu laki-laki dengan satu perempuan. Sementara indissolubile memiliki arti, setelah terjadi perkawinan antara orang-orang yang dibaptis (ratum) secara sah dan disempurnakan dengan persetubuhan, maka perkawinan menjadi tak terceraikan, kecuali oleh kematian.
Masalah larangan perceraian ini juga dijelaskan dalam dalam Alkitab atau Injil Matius 19:6 TB ditegaskan:
“Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. Karena itu, apa yang telah dipersatukan Allah, tidak boleh diceraikan manusia.”
Dalam Kitab Hukum Kanonik (Codex Iuris Canonici) juga dijelaskan terkait pernikahan yang hanya berlangsung sekali dan tidak dapat dicerai.
(Kan. 1055 - § 1.) “Perjanjian (foedus) perkawinan, dengannya seorang laki-laki dan seorang perempuan membentuk antara mereka persekutuan (consortium) seluruh hidup, yang menurut ciri kodratinya terarah pada kesejahteraan suami-istri (bonum coniugum) serta kelahiran dan pendidikan anak, antara orang-orang yang dibaptis, oleh Kristus Tuhan diangkat ke martabat sakramen.”
Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Menikah yang Menyentuh: Sampaikan Rasa Bahagia dan Doa Terbaik
(Kan. 1141) “Perkawinan ratum dan consummatum tidak dapat diputus oleh kuasa manusiawi manapun dan atas alasan apapun, selain oleh kematian.”
Dengan demikian, mereka yang beragama Katolik jika sudah putuskan untuk menikah harus memiliki komitmen kuat satu sama lain. Pasalnya, dalam Katolik tidak ada perceraian kecuali berpisah karena kematian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan
-
Review dan Harga Face Wash Sombong 5-in-1, Sabun Cuci Muka Milik Denny Sumargo
-
Ucapan Selamat Hari Gizi Nasional untuk Kolega, Formal dan Informal
-
6 Produk GEUT Milik dr Tompi untuk Atasi Melasma, Mulai dari Rp100 Ribuan