Suara.com - Rumah tangga Ruben Onsu dengan Sarwendah tengah jadi omongan publik. Pasangan yang telah menikah selama 10 tahun itu dikabarkan tengah pisah rumah. Keduanya juga mulai jarang terlihat bersama dari berbagai potret mereka di media sosial. Termasuk ketika momen Sarwendah harus jalani operasi sinusitis.
Mantan anggota girlband Cherrybelle itu membagikan momen ketika persiapan hingga selesai operasi. Namun, selama itu tidak terlihat sosok Ruben di rumah sakit. Sarwendah hanya ditemani ketiga anaknya, manager, serta teman-teman dekatnya.
"Kebetulan hari ini adalah hari di mana akhirnya aku harus operasi sinus aku dan ternyata juga ada polip. Sebenarnya, sejujurnya aku deg-degan banget karena ini pertama kalinya aku operasi, selain aku operasi cesar ya. Ini pertama kalinyaa aku dibius total, jadi rada deg-degan," kata Sarwendah pada konten videonya di Instagram, dikutip Kamis (2/4/2024).
Meski sang suami tidak terlihat menemani, Sarwendah mengatakan kalau dirinya tidak merasa sendiri. Sebab, ada ketiga anaknya serta anggota keluarga lain dan teman-teman dekatnya.
"Jadi merasa bener-bener ada yang nemenin, jadi lebih tenang," ucap Sarwendah.
Usai menjalani operasi, keluarga besar beserta teman-teman Sarwendah masih setia mendampinginya. Sayang, dalam video tersebut masih tak terlihat keberadaan Ruben Onsu. Hal tersebut juga disadari oleh warganet. Absennya Ruben Onsu ketika sang istri sedang jalani operasi jadi dipertanyakan publik, menyebabkan isu keretakan rumah tangga mereka makin mencuat.
Ketika pulang dari rumah sakit juga bukan Ruben yang menjemput sang istri, melainkan adiknya Jordy Onsu. Jordy menjemput Sarwendah bersama keponakan-keponakannya.
"Ruben kok gak ada bun?" komentar warganet @dewixxx.
"Kak ruben kemana kak?" tanya warganet @lailxxxx.
Baca Juga: Awal Kisah Asmara Ruben Onsu, Mati-matian Demi Dapatkan Hati Sarwendah Cherrybelle
"Ada apa sh ko ga ada ruben, aku ketinggalan," kata warganet @tetehxxxx.
Diketahui publik juga kalau Sarwendah dan Ruben telah pisah rumah selama 2 bulan. Sarwendah memilih untuk tinggal di rumah adiknya, Wendy, dengan alasan lebih dekat jika akan ke rumah sakit. Ia juga memboyong ketiga anaknya untuk tinggal bersama.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Kesenjangan Pendidikan di Desa Masih Lebar, Kolaborasi Program Beasiswa Ini Jadi Harapan Baru