Suara.com - Pencalonan Dharma Pongrekun dalam Pilgub DKI mendatang rupanya banyak mengundang rasa penasaran terkait gaji polisi pangkat komisaris jenderal (komjen) dan kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).
Sebelumnya, perlu Anda tahu bahwa sebelum mendaftarkan diri sebagai calon gubernur di Pilgub DKI Jakarta 2024 melalui jalur independen, Dharma Pongrekun merupakan purnawirawan polri dengan jabatan Komisaris Jenderal sekaligus mantan wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) di tahun 2019.
Berapa gaji polisi pangkat komjen dan wakil kepala BSSN?
Jika hanya melihat gaji pokok, seorang komjen akan mendapatkan gaji pada kisara Rp5,4 juta–Rp6,4 juta.
Namun, tentu saja jumlah tersebut masih akan bertambah dengan berbagai tunjangan yang dimilikinya. Beberapa tunjangan yang didapatkan Dharma Pongrekun sebagai komjen kala itu adalah Tunjangan Kinerja, Tunjangan Suami/Istri, Tunjangan Pensiun, dan Tunjangan Uang Makan.
Sementara itu, gaji wakil kepala BSSN memang juga tidak diketahui secara pasti. Namun, bisa dibilang nilainya juga tidak sedikit karena jabatannya yang sudah cukup tinggi.
Pencalonan Dharma Pongrekun dalam Pilgub DKI
Bersama R Kun Wardana Abyoto, Dharma Pongrekun telah menyerahkan berkas syarat dukungan bacagub dan bacawagub jalur independen untuk pemilihan kepala daerah Jakarta di bulan November mendatang.
Dalam dokumen tersebut, Dharma dan Kun mendapatkan hingga 840.640 dukungan dari warga DKI Jakarta. Jumlah dukungan ini tersebar di 6 Kota/Kabupaten Provinsi DKI Jakarta.
Dalam berkas tersebut tentu tidak luput dengan Laporan harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) terbaru. Satu hal yang cukup menarik di sini adalah pengakuan Dharma bahwa dirinya tidak mempunyai mobil.
Hal tersebut cukup mearik perhatian. Sebab, dengan jabatan yang sudah cukup tinggi, Dharma Pongrekun pasti kerap bertemu dengan orang-orang penting yang biasanya dilakukan dengan mobil.
Dalam daftar harta bagian alat transportasi dan mesin, Dharma hanya mencantumkan Motor Honda Beat tahun 2014 senilai RP6.000.000 dan Honda CB150 tahun 2016 senilai 9.500.000. Dengan begitu total kekayaan alat transportasinya adalah Rp15.500.000.
Semetara itu, total kekayaan secara keseluruhan milik Dharma Pongrekun adalah Rp9.345.745.000 yang didominasi oleh tanah dan bangunan.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
Terkini
-
5 Parfum Lokal Pria dengan Aroma Woody Terbaik, Cocok Dipakai untuk Acara Malam Hari
-
Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
-
Link Download Logo dan Twibbon Hari Pahlawan 2025, Format PNG dan Vektor Gratis Siap Digunakan!
-
6 Shio Paling Hoki Hari Ini 10 November: Keberuntungan Datang, Rezeki Mengalir
-
Pahlawan Rumah Tangga: Kisah Dedikasi Tasker bTaskee di Hari Pahlawan
-
Ramalan Zodiak 10 November 2025: Panduan Asmara, Karier & Keuangan Anda
-
Biodata dan Agama Pandji Pragiwaksono: Didenda 48 Kerbau, 48 Babi, dan Rp2 Miliar
-
Apa Pekerjaan Pandji Pragiwaksono Sekarang? Dihukum Adat Toraja Bayar 96 Kerbau-Babi dan Rp2 M
-
4 Serum Mengandung Vitamin E untuk Lawan Radikal Bebas dan Tanda Penuaan
-
Ramalan Shio 10 November 2025: Ini 5 Shio yang Diramal Paling Beruntung Hari Ini