Suara.com - Aktor Marcell Darwin menjadi salah satu selebritis yang memutuskan menjadi mualaf. Ternyata, ia masuk Islam sebelum menikah dengan istrinya, Nabila Faisal pada 2019.
Hingga saat ini, Marcell Darwin terlihat serius mendalami ajaran Islam, termasuk menunaikan salat hingga menghafal surat-surat pendek. Hal tersebut diposting Nabila Faisal di media sosial hingga menjadi sorotan netizen.
Salah satunya saat Marcell Darwin tampak setoran surat pendek Al Kafirun pada sang istri. Terlihat dirinya berusaha mengingat ayat yang sudah dihafalkannya.
"Bismillahirrahmanirrahim, surat-surat pendek Al Kafirun," ujarnya seperti yang Suara.com kutip pada Selasa (18/6/2024).
Perlahan ia pun mulai membaca surat Al Kafirun. Meski sesekali sang istri harus mengoreksi bacaannya, Marcell Darwin terlihat sabar dan mengulangnya dengan bacaan yang tepat. Hingga akhirnya ia merasa senang karena hafal surat Al Kafirun.
Pada postingan lainnya, Nabila Faisal juga memperlihatkan suaminya yang sedang salat tahajud ketika dirinya terbangun di tengah malam karena suara petir yang kencang.
"Tadi kebangun petir gede banget, eh kaget liat orang berdiri di pintu. Rupanya swami shalat tahajud," tulis Nabila Faisal.
Tentu saja momen ini menjadi perhatian netizen hingga mendapatkan berbagai pujian di kolom komentar.
"Istrinya sabar, suaminya hebat ga malu dan ga capek buat belajar," kata @rizxxxx.
Baca Juga: Kisah Mualaf Marcell Darwin, Mendadak Ingin Masuk Islam usai Bangun Tidur
"Definisi mualaf bukan cuma buat nikah tapi buat dapet surga dunia dan akhirat," ujar @murnxxx.
"Fix gue demen banget, istri sabar suami hebat klop," tambah @marlxxxx.
Seperti diketahui, Marcell Darwin mengucapkan kalimat syahadat di rumah Nabila Faisal sebelum keduanya menikah di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada 12 Januari 2020 silam.
Dalam kanal YouTube WaOde Sisters, Marcell menyampaikan keputusannya pindah agama Islam tidak ada paksaan dari Nabila. Namun menurutnya merupakan panggilan langsung Allah.
Ayah dari Benjamin Qeenan Darwin ini mengungkapkan awal memutuskan menjadi mualaf. Ia ketika itu mendadak terbangun dari tidurnya lalu menghubungi sang istri untuk menyampaikan keinginannya masuk agama Islam.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
-
Apakah Virus Nipah Bisa Sembuh? Ini Penjelasan Medisnya
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Mencegah Terpapar Virus Nipah: Kenali Gejala dan Langkah Pencegahannya
-
3 Skincare Anti Aging Maudy Ayunda untuk Atasi Penuaan Dini, Ada Efek Botox-nya
-
Apa yang Terjadi Jika Anda Terkena Virus Nipah? Kenali Gejala dan Pencegahannya
-
7 Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Cek Link dan Cara Daftarnya!
-
Apakah Sepatu Skechers Bisa Dicuci di Mesin Cuci? Ini 4 Serie-nya yang Washable
-
Bibir Kering Sebaiknya Pakai Lip Cream Apa? Ini 5 Rekomendasinya untuk Usia 45 Tahun
-
Dari Ruang Kelas ke Forum Dunia: Cara Pelajar Indonesia Dilatih Jadi Diplomat Muda