Suara.com - Angelina Sondakh sudah resmi menjadi besan Geni Faruk setelah anak sambungnya, Aaliyah Massaid menikah dengan Thariq Halilintar pada Jumat (26/7/2024) lalu.
Sejak anaknya menjalin hubungan, Angelina Sondakh dan Geni Faruk kerap dibandingkan, tak terkecuali dengan pendidikan mereka.
Tak disangka, ternyata pendidikan wanita yang akrab disapa Angie itu setara dengan ibu Thariq Halilintar.
Melalui video yang diunggah akun TikTok @people_strong2, Angelina Sondakh mengungkapkan bahwa dirinya merupakan lulusan S2 dari Universitas Indonesia. Angie juga diketahui menempuh S3 di kampus yang sama.
Saat itu, Angelina Sondakh diundang ke acara Brownis bersama Geni Faruk dan Reza Artamevia.
Ibu Keanu Massaid ini mengungkapkan jika dirinya merupakan lulusan S1 jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Atma Jaya Jakarta.
Kemudian, istri mendiang Adjie Massaid ini menempuh pendidikan S2 di Universitas Indonesia mengambil jurusan komunikasi politik.
"S1-nya ekonomi manajemen, S2 pindah jalur Kompol (Komunikasi Politik)," ungkap Angie.
Selesai menempuh S2, ibu sambung Zahwa Massaid dan Aaliyah Massaid ini lalu melanjutkan kuliah S3 di Universitas Indonesia dengan jurusan yang sama. Namun, Angie diketahui tidak menyelesaikan pendidikan S3.
Baca Juga: Dulu Dijodohkan dengan Angelina Sondakh, Mudji Massaid Buka Suara: Itu Harapan Mereka
Geni Faruk Lulusan S3, Punya Gelar PhD
Sementara itu, Geni Faruk berhasil menamatkan kuliah S3 dengan gelar PhD. Beda dengan Angelina Sondakh, ibu 11 anak ini menempuh pendidikan S1 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI).
Setelah menamatkan S1, Geni Faruk melanjutkan pendidikan S2 dan meraih gelar Master. Namun, belum diketahui di mana kampus Geni Faruk menamatkan S2-nya.
Geni Faruk kemudian melanjutkan kuliah S3 di Universitas Selangor Malaysia dan berhasil meraih gelar PhD.
Momen saat Angelina Sondakh dan Geni Faruk membeberkan pendidikannya itu berhasil menuai perhatian warganet.
"cocok nyambung kalo org berpendidikan ngobrol.. pantes langsung restu umi," ujar warganet.
Berita Terkait
-
Geni Faruk Sedih Kenang Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah: Dulu Kita Gak Ada
-
Hadiri Pernikahan Thariq Halilintar Tapi Absen di Acara Atta Halilintar, Geni Faruk Bela Diri dan Bantah Pilih Kasih
-
Rilis Lagu Ke-11 Nama Anggota Keluarga, Gen Halilintar Malah Panen Nyinyiran: Kayak Nyanyian Ritual
-
Dulu Dijodohkan dengan Angelina Sondakh, Mudji Massaid Buka Suara: Itu Harapan Mereka
-
Baru Jadi Besan, Sikap Geni Faruk Saat Ibunda Angelina Sondakh Begitu Manis
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai