Suara.com - Ustaz Abdul Somad atau UAS baru-baru ini membagikan momen saat ia naik private jet atau jet pribadi. Namum UAS lebih fokus memberikan kata-kata bijak dari dalam pesawat, alih-alih memamerkan isinya.
Video ini diunggah UAS di akun Instagram pribadinya, @/ustadzabdulsomad_official, pada Minggu (27/8/2024).
Dalam video tersebut, UAS tampak direkam oleh penumpang lain. Jebolan Universitas Al-Azhar itu awalnya menatap jendela dan menikmati pemandangan dari atas pesawat.
Terlihat pemandangan dari jendela private jet UAS, langit begitu cerah. Ditambah ada hamparan laut yang terlihat jelas dari udara.
Saat asyik menikmati pemandangan, UAS tiba-tiba ditanya oleh perekam video mengenai kata hikmah hari ini. Penceramah berusia 47 tahun ini langsung memberikan pesan bijak mengenai setiap orang harus melihat segala sesuatu dari dua sisi.
UAS mencontohkan perbedaan orang yang berada di darat dengan mereka yang sedang terbang di udara. Ia mengingatkan betapa orang sering merasa besar saat berada di bawah.
"Kata hikmah hari ini, kita mesti melihat sesuatu dengan dua sisi. Ketika kita berada di bawah kita merasa besar," kata UAS seperti dikutip Suara.com, Selasa (27/8/2024).
"Yang sedang merasa di atas semua, ternyata semuanya kecil. Begitu juga saat kita melihat orang lain, orang lain di bawah juga melihat kita kecil. Tidak ada apa-apanya. Berkah selalu," pungkas Ustaz Abdul Somad.
Diketahui, UAS naik jet pribadi bersama rombongannya. Diduga ia hanya diantar dengan private jet untuk memberikan ceramah di Palu, Sulawesi Tengah.
Baca Juga: Adab UAS Naik Private Jet Jadi Sorotan: Dia Pakai Uang Halal Bukan Haram
Momen UAS naik private jet itu ramai mendapatkan doa dari warganet. Mereka membanjiri kolom komentar dengan tulisan-tulisan positif.
"Syukron tuan guru. Sudah berkunjung ke tanah Poso. Semoga Allah terus memberikan kesehatan sehingga bisa trus memberikan kami ilmu, melindungimu sebaik-baik penjagaan Allah SWT. Amin," doa warganet.
"The best my idolize," sahut warganet.
"MasyaAllah. Sehat selalu ya ustad, semoga selalu dalam lindungan Allah," komentar warganet.
"Tuh bener, kalau di atas melihat orang itu pasti kecil, tapi di bawah juga melihat di atas ternyata kecil juga," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Adab UAS Naik Private Jet Jadi Sorotan: Dia Pakai Uang Halal Bukan Haram
-
Media Asing Soroti soal Kaesang Gagal Maju Pilkada hingga Naik Jet Pribadi ke Amerika
-
Hubungan Petinggi E-commerce yang Berikan Fasilitas Jet Pribadi Erina-Kaesang dengan Kasus Monopoli Logistik
-
Deretan Tokoh Terkenal yang Pernah Naik Jet Pribadi Gulfstream, Erina dan Kaesang Setara Elon Musk!
-
Cara Menggunakan Flightradar24, Bisa Pantau Penerbangan Pesawat hingga Jet Pribadi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai