Suara.com - Selain menyambut mahasiswa baru, UPH Festival 2024 juga menjadi momen bagi alumni Universitas Pelita Harapan (UPH) untuk berkumpul. Dalam Alumni Homecoming 2024: House Reunion yang berlangsung pada 17 Agustus 2024 lalu, para alumni dari berbagai angkatan hadir di HOPE Building Lantai 2, UPH Kampus Lippo Village, Tangerang.
Acara ini bertujuan untuk mengajak alumni merasakan kembali kebersamaan sambil mempererat jaringan dan mengenang masa kuliah dalam suasana yang hangat dan penuh keceriaan.
Acara ini menghadirkan berbagai kegiatan menarik, mulai dari sesi networking untuk memperluas koneksi profesional hingga permainan interaktif. Selain itu, Alumni Homecoming tahun ini juga menghadirkan creative workshop berupa kelas tembikar, di mana para alumni dapat menciptakan karya unik sebagai kenang-kenangan.
Menyambut para alumni, Junius Hardy, M. T., M. A, selaku Director of Student Development & Alumni Engagement UPH menekankan pentingnya peran alumni dalam membangun komunitas yang saling mendukung dan berkontribusi.
“Kami sangat senang bisa menyambut kembali kakak-kakak alumni dalam acara ini. Reuni seperti ini merupakan kesempatan berharga untuk memperkuat ikatan dan memperluas jaringan di antara kita. Harapan kami, alumni UPH dapat terus berkolaborasi dan aktif dalam kegiatan-kegiatan yang kami selenggarakan bersama Alumni Relations UPH ke depannya. Kami percaya bahwa keterlibatan yang berkelanjutan akan membawa manfaat besar, tidak hanya bagi alumni itu sendiri tetapi juga bagi komunitas UPH secara keseluruhan,” ujar Junius.
Hartley Julius Taslim, selaku Acting Vice President Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UPH, juga turut memberikan sambutan hangat. “Kami di IKA UPH selalu berusaha mengadakan kegiatan yang dapat mempertemukan dan menginspirasi para alumni. Semoga melalui acara ini, ikatan kebersamaan tetap terjalin dan semakin banyak alumni yang terlibat di kegiatan kami ke depannya,” ungkapnya.
Salah satu alumni yang hadir yakni Scheany Alysia Latuny, alumni Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika angkatan 2013, bercerita tentang pengalamannya selama berkuliah di UPH. Ia mengaku kegiatan-kegiatan non-akademik yang ada di UPH sangat bermanfaat untuk menambah networking.
“Bergabung di UPH Choir, menjadi penyanyi di Café of Art, dan juga menjadi bagian dari tim futsal bersama Eagles UPH adalah pengalaman yang tak terlupakan. Kegiatan-kegiatan ini membangun relasi yang kuat dengan teman-teman lintas fakultas, yang masih terjaga hingga sekarang,” ujar Scheany.
Lebih lanjut, bagi Robert Adrian, alumni Sistem Informasi angkatan 2003 yang kini menjabat sebagai Business Development Director di Barantum.com, juga turut berbagi alasannya saat memilih UPH sebagai tempat kuliah. “Memilih UPH adalah keputusan yang tepat karena visi misinya. Saya melihat UPH sebagai kampus dengan standar kualitas yang setara dengan universitas luar negeri, ditambah peluang lulus lebih cepat dan kesempatan jaringan yang luas, membuat saya menetapkan pilihan pada UPH saat itu,” ungkapnya.
Baca Juga: Pentingnya Proses Akreditasi bagi Setiap Institusi Pendidikan Tinggi di Indonesia
UPH Alumni Homecoming 2024: House Reunion bukan hanya menjadi ajang nostalgia, tetapi juga kesempatan untuk berkolaborasi dan menemukan inspirasi baru. UPH berharap melalui kegiatan ini, hubungan antar alumni semakin kuat dan kontribusi mereka di berbagai bidang terus berkembang.
Selain itu, dengan terbuka luasnya networking dengan para alumni yang telah sukses, UPH ingin memastikan para mahasiswa berada dalam komunitas yang tepat untuk mengembangkan kapasitas diri mereka. Melalui networking yang luas, berbagai kegiatan yang bermanfaat, dan kualitas pendidikan unggul, mahasiswa UPH dipersiapkan untuk menjadi lulusan yang takut akan Tuhan, kompeten, dan berdampak positif bagi masyarakat.
Berita Terkait
-
Ronal Surapradja: Jagoan PDIP di Pilgub Jabar 2024 yang Ternyata Lulusan Kampus Elite
-
Sule Tamatan Apa? Berani Tolak Tawaran Raffi Ahmad Jadi Wakil Wali Kota Bekasi
-
220 Pelajar di Jakarta Timur Dapat Bantuan Pendidikan dari Antam
-
Siap Jadi Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Pendidikan Ilham Habibie Jadi Sorotan
-
Kunjungan Edukasi MAN 2 Bantul ke POB Syech Bela Belu Parangtritis
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas