Suara.com - Bercita-cita membangun bisnis skincare sendiri? Toll manufacturing bisa menjadi solusi yang tepat. Konsep ini memungkinkan Anda untuk fokus pada pengembangan produk, branding, dan pemasaran, sementara urusan produksi kosmetik diserahkan kepada pihak ketiga yang ahli.
Apa itu toll manufacturing? Ini adalah sistem produksi di mana perusahaan pihak ketiga (toll manufacturer) bertanggung jawab atas seluruh atau sebagian proses produksi sesuai dengan spesifikasi yang diberikan oleh pemilik brand.
Ada banyak alasan mengapa memilih toll manufacturing menjadi solusi praktis bagi para beautypreneur, terutama bagi yang masih pemula. Tak hanya menawarkan efisiensi biaya lantaran tak perlu mengeluarkan biaya besar untuk membangun pabrik dan membeli mesin, langkah ini juga akan menjamin kualitas produk yang dihasilkan, termasuk dalam soal izin edar.
Buat yang penasaran, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada tanggal 13-15 September 2024 mengadakan Cosmetic Toll Manufacturer Expo 2024 yang menghadirkan 38 exhibitor dari industri kosmetik toll manufacturing. Pameran ini menjadi platform penting bagi para pelaku industri untuk memperkenalkan produk serta inovasi terbaru mereka.
Pameran yang berlangsung di Taman Ismail Marzuki ini merupakan bentuk kolaborasi strategis antara industri kosmetik dan BPOM dalam meningkatkan kualitas dan keamanan produk di pasar Indonesia.
"BPOM telah melakukan langkah yang spektakuler dengan menggandeng industri kosmetik toll manufacturing. Ini adalah cara efektif untuk mengedukasi calon brand owner tentang standar yang harus dipenuhi untuk produk kosmetik yang aman dan berkualitas," ungkap Wendy, Business Development Manager PT Neo Kosmetika Industri, salah satu partisipan.
Bagi para toll manufacturer, pameran ini jadi kesempatan untuk menjangkau langsung para calon brand owner dan memperkenalkan produk serta layanannya secara lebih dekat.
PT Neo Kosmetika Industri memperkenalkan berbagai produk inovatif, termasuk produk skincare seperti serum oilet yang diprediksi akan menjadi tren di tahun 2025.
Salah satu daya tarik utama dari booth PT Neo Kosmetika Industri adalah sesi konsultasi langsung dengan tim Business Development. Wendy menjelaskan bahwa sesi ini ditujukan agar calon customer mendapatkan pemahaman mendalam tentang proses maklon kosmetik, dari bahan aktif yang tren hingga minimal order dan harga.
Baca Juga: Mengenal Kosmesia, Bisnis Kosmetik Shandy Purnamasari Selain MS Glow
"Kami ingin memastikan calon brand owner tidak salah target pasar, dan memiliki pemahaman yang lebih jelas tentang bagaimana mengembangkan produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen mereka," pungkas Wendy.
Toll manufacturing adalah solusi yang sangat menarik bagi beautypreneur yang ingin memulai bisnis kosmetik tanpa harus repot mengurus produksi. Dengan memanfaatkan layanan toll manufacturing, Anda bisa fokus pada hal-hal yang paling penting, yaitu membangun merek yang kuat dan memberikan produk terbaik bagi pelanggan Anda.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba
-
15 Rekomendasi Sunscreen SPF 30 ke Atas untuk Perlindungan Maksimal dari Sinar Matahari
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable
-
Tak Sekadar Promo, Begini Strategi Ritel Dekat dengan Generasi Muda Lewat Digital
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari 910 Senyaman Hoka Clifton untuk Long Run