Suara.com - Gosip kedekatan Clara Wirianda dengan pejabat Medan masih menjadi topik perbincangan hangat. Kedua belah pihak disebut-sebut memiliki hubungan sejak lama. Namun, hingga kini belum ada konfirmasi lebih lanjut soal isu tersebut.
Di tengah hebohnya gosip ini, muncul artikel tentang kriteria pria idaman Clara Wirianda di media sosial. Berikut informasinya yang berhasil dirangkum Suara.com.
Kriteria Pria Idaman Clara Wirianda
Akun X bernama @/Lizavaette membagikan pernyataan Clara Wirianda soal pria dan menganggapnya sebagai kriteria idaman bagi wanita tersebut. Clara pada 2020 disebut menyukai pria yang berjanggut dan bisa membuat Medan aman.
"Dari tahun 2020 si clara wirianda sukanya ama yang janggutnya gak nahan dan bikin medan aman yagesya," tulis akun X tersebut, dikutip Sabtu (28/9/2024).
Adapun pernyataan Clara itu tertuang dalam artikel yang membahas kedatangan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Medan pada tahun 2020 lalu. Kehadirannya ini menarik perhatian warga, termasuk Clara.
Clara, warga Pekan Labuhan yang saat itu berusia 21 tahun mengaku tahu AHY datang ke Medan dari baliho dan spanduk yang terpasang dimana-mana. Ia mengaku senang karena AHY yang tampan dan berjanggut.
"Senang sih liat-nya (AHY), abis ganteng. Janggutnya enggak nahan," ucap Clara.
Berstatus sebagai mahasiswi FISIP kala itu, membuat Clara mengaku cukup mengikuti perkembangan politik. Namun, ia enggan terlibat dan hanya update agar nyambung saat berbincang dengan teman-temannya.
Baca Juga: Apa Pekerjaan Clara Wirianda? Ramai Dituding Punya Hubungan Spesial dengan Bobby Nasution
"Cukup tahu perkembangan aja. Lagian supaya nyambung buat ngobrol sama kawan-kawan," kata Clara.
Sementara itu, ditanya soal pilihannya dalam Pilkada Medan 2020, Clara tidak mau mengungkapnya. Ia hanya mengatakan bahwa dirinya senang dengan orang asli Medan yang mampu membuat daerah tersebut aman.
"Aku lebih suka orang Medan yang tahu Medan, yang bisa bikin Medan aman," kata dia.
Baru-baru ini, gosip kedekatan Clara dengan pejabat Medan kembali mencuat. Nama menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution, pun ikut terseret. Semuanya berawal dari agenda Rapat Pleno terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara oleh KPU.
Rapat tersebut digelar di Grand Mercure, Jalan Perintis Kemerdekaan Medan, Senin (23/9/2024). Saat itu, paslon Bobby Nasution-Surya mendapatkan nomor urut 1 dan Edy Rahmayadi- Hasan Sagala nomor 2.
Ketika rapat, kedua tim saling bersorak-sorak memberi semangat dengan yel-yel masing-masing. Tim pendukung Edy berulang kali menyinggung Tim Bobby dengan beberapa hal, termasuk nama Clara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin