Suara.com - Kebersamaan dua anak selebriti, yakni Gempita Nora Marten dan Rafathar Malik Ahmad mencuri perhatian netizen. Keduanya bertemu di Jerman karena orangtua mereka sama-sama mengikuti ajang Berlin Marathon.
Selama di sana, terlihat keluarga Raffi Ahmad dan Gading Marten menyempatkan waktu untuk menghabiskan momen bersama. Selain makan dan jalan-jalan, mereka juga menjajal indoor skydiving.
Lewat Instagram, Gisella Anastasia ibu Gempi membagikan sederet momen seru saat mencoba aktivitas yang memacu adrenalin tersebut.
Rupanya yang ikut menjajal indoor skydiving itu hanya mereka bertiga, yakni Gisel, Gempi, dan Rafathar. Terlihat dalam foto, mereka begitu antusias dan kompak memakai setelan skydiving warna hijau dipadu sneakers hitam.
Sebelum masuk ke area skydiving, mereka pun diharuskan memakai kupluk yang ditumpuk sebuah helm untuk melindungi kepala dari benturan
Pada caption, Gisel sendiri mengungkap bahwa putrinya justru ketagihan setelah menjajal aktivitas baru tersebut.
"Belajar terbang waktu di Berlin. Seneng bisa nemenin anak anak main sekaligus melawan ketakutan, ngikutin anak gadissss yg malah ketagihan hihi," tulisnya, dikutip Minggu (6/10).
Melihat kebersamaan Gisel, Gempi, dan Rafathar, netizen pun dibuat gemas. Terlebih melihat kedekatan Rafathar dan Gempi yang sedari kecil memang sering dijodoh-jodohkan oleh netizen.
"Udah seperti jalan sama anak mantu aja," komentar salah satu netizen.
Baca Juga: Detik-detik Raffi Ahmad Sesenggukan Mencium Kabah Sambil Rangkul Rafathar
"Dijodohkan sejak dini," tambah yang lain.
"Akankah menjadi love next door kelak?" beber yang lainnya.
"Cie rafathar ma gempita sepatu nya couple an," goda yang lain.
Berita Terkait
-
Gading Marten dan Gisella Anastasia Nggak Bakal Rujuk meski Liburan Bersama Gempi bak Keluarga Utuh, Foto Ini Jadi Bukti
-
Reaksi Kaget Nagita Slavina Saat Tahu Rafathar Doakan Dirinya Begini di Multazam: Oh My God
-
Liburan Bareng Gempi Keluar Negeri, Ekspresi Semringah 'Pangeran Andara' Rafathar dan Rayyanza Bikin Salfok!
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya
-
Profil Ressa Rizky Rossano, Menanti Panjang Diakui Sebagai Anak Denada
-
6 Sabun Cuci Muka Wardah: Cocok untuk Pekerja Milenial, Cerahkan untuk Kulit Kusam
-
Zodiak Cinta 2026: Cara Seru Gen Z Ngobrolin Hubungan Tanpa Drama
-
Kenapa Whip Pink Disebut Gas Tertawa N2O? Kenali Bahaya Jika Disalahgunakan
-
Mudik Gratis Pulang Basamo 2026 Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Cara Daftar dan Linknya