Suara.com - Nama pengusaha Widiyanti Putri Wardhana tampaknya masuk ke dalam bursa calon menteri kabinet Prabowo-Gibran. Sebab, putri dari Wiwoho Basuki Tjokronegoro ini terlihat mendatangi kediaman presiden terpilih, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan.
Latar belakangnya yang bukan dari ranah politik membuat warganet penasaran dengannya, tidak terkecuali terkait identitas suami Widiyanti Putri Wardhana.
Lantas, siapa sebenarnya sosok dan pekerjaan suami Widiyanti Putri Wardhana?
Tak jauh berbeda dengan dirinya, suami Widiyanti Putri wardhana yang bernama Wisnu Wardhana ternyata juga merupakan seorang pengusaha, tepatnya pemilik PT Teladan Resources.
Perusahaan ini bergerak dalam berbagai bidang investasi, seperti agribisnis, energi, properti, sampai media. Perusahaan yang dikelola oleh suami Widiyanti Putri Wardhana ini diketahui juga telah mengakuisisi PT Mahaka Industri Perdana.
Membantu sang suami, Widiyanti saat ini memegang jabatan sebagai direktur (COO) perusahaan PT Teladan Resource. Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai direktur perusahaan sawit PT Teladan Prima Agro (TPA).
Meski tidak terjun ke politik, nama suami Widiyanti sempat beberapa kali berseliweran, khususnya saat masa jabatan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Kala itu, ia sempat menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya.
Widiyanti Putri Wardhana tampaknya sudah kenyang dikelilingi oleh sosok dari dunia politik. Sebab, ayahnya, Wiwoho Basuki Tjokronegoro merupakan pengusaha yang sudah lama mengurus sektor energi dan batubara melalui PT Cirebon Elektrik Power, PT Kieco Jaya Agung, hingga PT Indika Energy Tbk.
Dengan latar pendidikan Bachelor of Science di bidang Administrasi Bisnis dari Pepperdine University, tak heran jika Widiyanti juga mengikuti jejak sang ayah.
Baca Juga: Rekan Jejak Fadli Zon, Dipercaya Kompeten Jadi Menteri Budaya dan Sejarah
Sementara itu, pendidikan suaminya pun tidak kalah mentereng. Wisnu Wardhana merupakan peraih gelar Bachelor of Arts di bidang Ekonomi dari Pepperdine University, Amerika Serikat. Dengan begitu, tak heran jika di usianya yang ke-53 tahun ini, usaha Wisnu Wardhana cukup sukses dan diakui.
Sampai saat ini, belum diketahui secara pasti tentang jabatan apa yang kiranya akan dimandatkan Prabowo Subianto pada Widiyanti Putri Wardhana.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
-
Jejak Kontroversi Natalius Pigai: Aktivis HAM yang Dipanggil Prabowo, Siap Isi Kursi Menteri?
-
Beres Panggil Calon Wamen, Prabowo Ajak Wartawan Doakan Timnas Indonesia Menang Lawan China
-
Apakah Veronica Tan Sudah Menikah Lagi? Mantan Istri Ahok Dipanggil Prabowo
-
Rekan Jejak Fadli Zon, Dipercaya Kompeten Jadi Menteri Budaya dan Sejarah
-
Persatukan Cak Imin dan Gus Ipul Dalam Kabinet, Prabowo Terlihat Jelas Ingin 'Menyenangkan' Semua Pihak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Dari UMKM ke Standar Global, Ketika Industri Kosmetik Lokal Didorong Naik Kelas
-
Oase Hijau di Jakarta Selatan: Hunian Premium yang Tak Lagi Sekadar Investasi, Tapi Gaya Hidup
-
4 Sepatu Wanita Slip On TOMS untuk Tampilan Kasual dan Trendi, Nyaman Dipakai Kapan Saja
-
Nisfu Syaban 2026 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Puasa dan Amalan yang Gen Z Wajib Tahu
-
4 Rekomendasi Sunscreen SPF 35 untuk Anak Sekolah, Ringan tapi Tetap Melindungi
-
6 Hikmah Tradisi Munggahan Sebelum Puasa Ramadan untuk Umat Muslim
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 95 Revisi 2023: Soal Hikayat Si Miskin
-
5 Cushion High Coverage untuk Menutup Ketidaksempurnaan Kulit Usia 40 Tahun, Bye Noda Hitam
-
Bagaimana Cara Memilih Cushion yang Tidak Menyebabkan Jerawat? Cek 3 Rekomendasi Produknya
-
Kapan Waktu Tepat Munggahan Ramadan 2026? Cek Jadwal Ideal di Sini!