Suara.com - Hubungan Bastian Steel dan Sitha Marino kini telah terjalin cukup lama. Keduanya juga selalu terlihat mesra dan saling menyayangi satu sama lain.
Meski begitu, siapa sangka di balik hubungan yang nampak sempurna tersebut, ternyata Bastian Steel pernah berjuang untuk 'meluluhkan' hati sang calon kakak ipar, Putri Marino.
Rupanya, menurut pengakuan Bastian Steel, Putri Marino merupakan sosok yang 'strict' alias tegas. Bahkan, kata sang adik, kakaknya tersebut cenderung galak untuk menjaga adik-adiknya.
Hal ini disampaikan pasangan tersebut saat berbincang di acara Pagi-Pagi Ambyar Trans TV. Saat itu, para host bertanya sedekat apa Bastian Steel dengan calon kakak iparnya.
"Babas deket nggak sama calon kakak ipar?," tanya Dewi Perssik seperti yang Suara.com kutip pada TikTok @pagipagiambyarttv, Selasa (5/11/2024).
"Perjuangan ya," jawabnya sambil tertawa.
"Maksudnya perjuangan?," tanya Dewi Perssik lagi.
Mereka pun menjelaskan jika istri Chicco Jerikcho tersebut sangat tegas dan protektif terhadap adik-adiknya. Bastian Steel mengatakan jika awal-awal dekat dengan Sitha Marino, dirinya sempat tidak diwaro oleh Putri Marino.
"Bukan penolakan sih lebih ke gak di waro aja. Mungkin Kak Putri lagi duduk-duduk di terasnya kan. Ini sih Kak, mau jemput Sitha. "Sithaa" masuk langsung terus dia kayak belum salam belum apa-apa," kata Bastian Steel menceritakan pengalamannya.
Baca Juga: 4 Fakta Menarik Putri Marino, dari Host Acara Petualangan Kini Artis Papan Atas
Untuk membuat Putri Marino bisa membuka hatinya, Bastian Steel bahkan membutuhkan waktu hingga satu lamanya.
"Sekarang udah bestie," kata dia lagi.
"Tapi butuh berapa lama sampai akhirnya dari seorang Putri Marino sendiri membuka hatinya?," tanya host.
"Kayaknya ya satu tahun pertama sih," ucap mantan anggota CoboyJunior tersebut.
Bastian Steel sendiri memaklumi sikap yang ditunjukkan Putri Marino padanya saat awal. Karena itu semata-mata bentuk kepeduliannya pada adik-adiknya.
"Memang mungkin Kak Putri ngeliat Bastian yang selalu digosipin yang tidak benar. Mungkin itu yang keraguan dari Kak Putri. Jadi ya untungnya selama setahun akhirnya pelan-pelan sering ketemu. Makan siang bareng apa segala macem ya akhirnya Kak Putri juga tau," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
5 Rekomendasi Shade Lipstik Timephoria untuk Bibir Hitam: Hasil Halus, Coverage Maksimal
-
Biodata dan Pendidikan Susi Pudjiastuti yang Desak Kapolri Tangkap Gus Elham
-
8 Perawatan Kecantikan untuk Calon Pengantin, Biar Makin Glowing di Hari H
-
5 Rekomendasi Parfum Floral untuk Calon Pengantin: Aromanya Manis, Elegan, dan Romantis
-
'Tor Monitor Ketua' Lagu Siapa? Ini Profil Pencipta dan Lirik Lengkapnya
-
5 Fakta Menarik Roti Sourdough, Bikin Taylor Swift sampai Terobsesi
-
7 Krim Malam Terbaik untuk Menyamarkan Flek Hitam, Cocok buat Usia 40-an
-
Dari Klinik Rumahan ke Rekor Nasional: dr. Ayu Raih Dua MURI Sekaligus di Hari Kesehatan Nasional
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal yang Empuk Buat Jalan Jauh, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan