Suara.com - Menjelang akhir tahun 2024, pecinta modest fashion sudah mulai berburu tren hijab 2025 sebagai inspirasi cara berpakaian. Apalagi banyak model hijab bermunculan dari mulai pashmina instan hingga hijab printing, mana ya yang bakal tetap hits?
Co-founder Modest Aveneu, Eras Praghita mengatakan untuk bisa melihat tren hijab dan tren modest 2024 tidak perlu berkeliling mal. Ini karena sebanyak 14 brand hijab dan busana muslim lokal jadi satu menjual produknya di Modest Avenue, Supermall Karawaci, Tangerang.
"Jadi kalau teman-teman mau lihat seperti apa tren modest di tahun 2025, kalian bisa langsung lihat aja di sana dari 14 brand lokal," ujar Eras di butik Modest Avenue, Supermall Karawaci, Tangerang beberapa waktu lalu.
1. Hijab warna pastel tetap merajai
Owner Gorgeous Indonesia, Gita Nurhayati yang turut menampilkan produknya di Modest Avenue bercerita jika warna modest fashion akan diramaikan oleh sentuhan warna feminin, contohnya seperti pastel termasuk untuk hijab.
"Dari awalnya warna feminin sampai bold, tapi kebanyakannya menurut saya lebih ke feminin dan ada less sentuhan print. Tren di 2025 warna pastel tetap merajai, karena setiap perempuan ada identiknya feminin, dan setiap perempuan itu ada identiknya feminin, terus rata-rata orang2 itu pengennya terlihat chic?," jelas Gita.
2. Hijab printing motif kecil
Meski warna pastel tetap diminati pada hijab di 2025 mendatang, tapi Owner Alunicorn, Vinvin Alvionica mengatakan masih ada kemungkinan hijab warna bold yang berani masih tetap akan naik di 2025, termasuk printing hijab dengan motif kecil.
"Kalau pattern masih jadi tren sampai 2025, mungkin dari ukurannya lebih ke yang kecil-kecil untuk scraf di 2025," paparnya.
Baca Juga: IN2MF 2024 Resmi Dibuka: Menyatukan Kreativitas Lokal dan Gaya Global dalam Fashion Modest
3. Hijab ramah lingkungan
Saat ini pecinta modest fashion sudah lebih memperhatikan bahan yang digunakan dalam pembuatan hijab maupun busana muslim. Termasuk bahan yang ramah lingkungan yang terbuat dari bahan alami seperti katun organik, linen atau memakai bahan polyester dan nilon hasil daur ulang.
"Jadi kalau 2025 lebih ke ramah lingkungan, jadi gimana caranya 2025 itu menciptakan produk yang ramah lingkungan dan sustainable," tambah Vivin.
4. Hijab minimalis
Konsep minimalis bukan hanya diterapkan untuk desain rumah, tapi juga gaya hidup termasuk pemilihan busana muslim dan hijab yang digunakan kaum hawa. Owner Fimelo, Novi Rofiah bercerita saat ini semakin banyak perempuan yang menggunakan gaya hijab minimalis, dengan cara ini dari sisi pemilihan warna hingga motif cenderung tidak lekang oleh waktu dan termakan tren.
"Menurut paham kita minimalis nggak akan mati sampai kapan pun dan akan terus dibutuhkan, apalagi warna netral tahun depan bakal terus begitu," kata Novi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda