Suara.com - Arogansi Ivan Sugianto memaksa seorang siswa SMAK Gloria 2 berinisial E (15) untuk bersujud dan menggonggong berbuntut panjang.
Tak hanya dijadikan tersangka, rekening Ivan konon juga telah diblokir oleh Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) karena diduga terlibat dalam aktivitas ilegal.
Belakangan bukan hanya Ivan yang disorot, melainkan juga seorang pria berkaus merah yang diduga ikut mengintimidasi E. Lex Wu tampak menelusuri sosok berkaus merah itu dan sempat membocorkan dugaan identitasnya di akun X.
"Autentik gak?" tulis Lex Wu sambil membandingkan dua potret, yang pertama adalah pria berkaus merah di lokasi kejadian, sedangkan foto kedua adalah pria yang memakai kemeja putih.
"Ya ela tong, baru lulus SH 2022 aja tengil," celetuk Lex Wu di cuitan terpisah, kemudian mulai membeberkan dugaan informasi dari pria tersebut.
Menurut Lex Wu, nama pria itu diduga adalah Rolly Ade Charles Kaawoan S.H. Pria itu disebut-sebut sebagai lulusan Universitas Narotama, bahkan Lex Wu sampai bisa membeberkan judul skripsi yang ditulisnya.
"Kepastian Hukum Retribusi Penerbitan Izin Mendirikan Bangunan di Kota Surabaya," seperti itulah bunyi judul skripsi yang konon dituliskan Rolly untuk kelulusannya, dikutip pada Sabtu (16/11/2024).
Berbekal pendidikannya itu, Rolly digadang-gadang memiliki pekerjaan yang mentereng. Jabatannya tidak main-main, yakni menjadi Kepala Biro Surabaya di situs Bharindo.co.id.
Bharindo sendiri merupakan Tabloid Bhayangkara Indonesia. Dilansir dari situs resminya, media ini sudah terdaftar dalam Lembar Perum Percetakan Negara RI (Berita Negara).
Baca Juga: Profil Rolly Ade Charles: Diduga Terlibat Kasus Intimidasi sebagai Anak Buah lvan Sugianto
Sejumlah polisi bergabung dalam strukturalnya, seperti Kapolri Listyo Sigit Prabowo serta Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto sebagai pelindung atau penasihat media.
Namun saat dilihat Suara.com pada Sabtu (16/11/2024) siang, nama Rolly Ade Charles sudah tidak tercantum di kolom jabatan Kepala Biro Surabaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya