Suara.com - Di tengah hujatan orang-orang pada Gus Miftah, siapa sangka jika Sujiwo Tejo justru memilih meminta maaf. Dalam video terbarunya, Sujiwo Tejo meminta maaf karena sudah berburuk sangka, padahal Gus Miftah itu sebenarnya wali.
“Aku mau minta maaf pada Gus Miftah karena telah suudzon, berburuk sangka, ternyata Gus Miftah seorang wali,” ujar Sujiwo Tejo.
Seniman kondang ini menyebut Miftah Maulana karena memberi banyak rejeki pada penjual es teh, tetapi tak ingin dapat pujian.
“Kelihatannya saja Gus Miftah itu mengolok-olok, padahal dia mungkin wali yang tak ingin dipuji. Dia ingin memberangkatkan bapak Sunhaji umrah dengan cara mengolok-olok, supaya bapak Sunhaji tidak berhutang budi,” tambahnya.
Tak berhenti sampai di situ, Sujiwo Tejo juga mengungkapkan bahwa Sunhaji mungkin hanya pura-pura bahagia diberangkatkan umrah karena ia sendiri sebenarnya sudah haji.
“Dia (penjual es teh) seolah-olah senang, padahal kalau orang umrah kalau udah diniatin umrah atau haji, tetapi nggak sanggup itu pahalanya sama dengan orang yang berumrah, berhaji. Apalagi bapak Sunhaji, walaupun dia tidak umrah bahkan dia sudah haji karena namanya Sunhaji,” jelasnya.
Banyak warganet yang menilai pernyataan Sujiwo Tejo tersebut hanya sarkasme, seperti yang kerap ditunjukkan oleh Sujiwo Tejo selama ini.
"Sarkasnya ciamiikkk," komentar warganet.
"Wkwkwkw sarkas tingkat dewa," tulis warganet.
Baca Juga: Apa Agama Dharma Pongrekun? Diusulkan Gantikan Gus Miftah Sebagai Utusan Khusus Presiden
Kemampuannya mengkritik secara tersirat pun membuat banyak warganet penasaran dengan latar pendidikan Sujiwo Tejo.
Sujiwo Tejo lulusan mana?
Meski memilih karier sebagai dunia seni, Sujiwo Tejo ternyata sempat mengenyam pendidikan di Institut Teknologi Bandung jurusan Teknik Sipil (1981–1988).
Sayangnya, pemilik nama asli Agus Hadi Sujiwo ini mendapatkan surat drop out (DO) di tahun 1988 sehingga tidak berhasil lulus.
Tak berhasil di akademik, pria kelahiran 1962 ini pun memilih jalan menjadi seorang dalang. Lakon pertama yang ia bawakan dengan wayang kulit adalah Semar Mesem pada tahun 1994.
Hanya berselang dua tahun, ia pun berhasil menyelesaikan 13 episode Ramayana sekaligus membawakan wayang acapella. Di tahun 2004, ia bahkan mendalang keliling Yunani.
Berita Terkait
-
Apa Agama Dharma Pongrekun? Diusulkan Gantikan Gus Miftah Sebagai Utusan Khusus Presiden
-
Kekayaan Dharma Pongrekun Versi LHKPN: Diusulkan Gantikan Gus Miftah Jadi Utusan Khusus Presiden
-
Felix Siauw Komentari Olok-olok Gus Miftah ke Pedagang Es: Ini Perkara Level Etika dan Mental
-
Wendi Cagur Diduga Bercandakan Gus Miftah, Sujiwo Tejo: Belagu Banget
-
Sujiwo Tejo Minta Maaf ke Gus Miftah Sambil Menangis: Dia Mungkin Wali Lewat Olok-olokannya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis