Suara.com - Mbak Lala atau Shela Lala baru saja menjalani prosesi wisuda. Pengasuh Rafathar itu berhasil menyelesaikan jenjang kuliah S1 di Tanri Abeng University (TAU).
Dalam momen bahagia itu, Mbak Lala tak cuma didampingi oleh keluarga besarnya tapi juga sang majikan. Dalam sejumlah foto yang dibagikan, terlihat Nagita Slavina dan Rafathar berfoto dengan Mbak Lala yang memakai toga.
Tak lupa Mbak Lala mengucap terima kasih pada majikannya itu. Seperti yang diketahui, Mbak Lala mendapat dukungan penuh dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina untuk melanjutkan kuliah. Bahkan ia mendapat beasiswa sehingga tak perlu pusing soal biaya.
"Alhamdulilah YaAllah makasih Pak Raffi & Bu Gigi buat @raffinagita1717. Terima kasih berkat support bapak&ibu, lala bisa kuliah sampai selesai dengan tepat waktu," tulisnya pada caption Instagram, dikutip Senin (16/12).
Kehadiran Nagita Slavina di momen wisuda pekerjanya itu tentunya langsung mencuri perhatian. Istri Raffi Ahmad itu tampil serba putih dengan kebaya dan celana kulot.
Ia tampil segar dengan makeup minimalis serta rambut terurai yang ditata curly. Melengkapi penampilannya, Nagita menenteng sebuah tas mungil dengan warna putih, senada dengan bajunya.
Jika diperhatikan, Nagita memakai salah satu koleksi tasnya dari merek Chanel. Tas itu begitu manis dengan pegangan tangan yang cukup tebal serta flap mungil di tengah. Diungkap oleh akun Instagram @fanpage_nagitaslavina, satu buah tas ini dibanderol USD4,400 atau Rp68,1 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!