Suara.com - Baru-baru ini Farhat Abbas menceritakan kendalanya dalam mengurusi korban penyiraman air keras Agus Salim. Pasalnya keterbatasan indra penglihatan membuat Agus sulit mengawasi barang-barang yang dimilikinya, termasuk uang tunai senilai Rp15 juta yang sempat dikabarkan hilang di rumah.
Padahal, menurut Farhat, Agus adalah sosok yang sangat rapi dalam menyimpan barang. Peristiwa kehilangan uang dalam nilai fantastis itu membuat orang-orang di sekitar Agus jadi saling tuduh.
“Agus ini kan orangnya apik banget, nggak mungkin (menyelewengkan dana), uang itu penggunaannya jelas,” ujar Farhat di podcast Kasisolusi, dikutip pada Kamis (26/12/2024).
“Kemarin aja dikasih uang ada 700 Dollar, sempat hilang uangnya, senilai Rp15 juta. Itu sedihnya minta ampun. Enggak tahu (penyebab hilangnya), mungkin kececer atau apa,” imbuhnya.
Sayangnya tidak diketahui bagaimana nasib uang yang hilang itu akhirnya. Namun Farhat mengaku sempat menegur Agus agar lebih berhati-hati dalam menyimpan uangnya daripada berujung membuat orang rumah saling tuding.
“Tapi saya tegur, ‘Lain kali jangan simpan (di rumah)’. Ini kan nggak enak saling tuduh siapa yang ambil kan. Yang satu nuduh anak kecil, yang satu nuduh ini, yang satu curigain ini, mungkin istrinya, ribet gitu. Makanya ribet tuh ngurus orang buta. Entar kalau dia bilang cincinnya hilang, cincin yang mana nggak tahu kan?” kata Farhat.
Potongan video yang kembali diunggah di akun TikTok @/tono7788 ini seketika menjadi perbincangan. Uang senilai Rp15 juta diduga hilang di rumah Wawa, warganet pun meyakini uang tersebut tidak mungkin hilang karena tercecer.
“Mangkanya jangan numpang. Coba dari awal ikutin ka novi berobat terus cari sewaan rumah, pasti lebih aman tenang,” komentar warganet. “(Uang) 15 juta ga mungkin kececer yang pasti di ambil,” imbuh warganet lain.
“Masa anak kecil ngambil duit belasan juta, aqu sih bisa nebak tapi jangan ah takut di somasi wkwk,” sentil warganet. “(Uang) 15 juta kececer?? apalah daya di rumah ku yang kececeran cuman 500 perakan,” tulis yang lainnya.
Baca Juga: Deryansha Azhary Lulusan Mana? CEO Kasisolusi Dirujak Buntut Bela Rencana Kenaikan PPN 12 Persen
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
5 Rekomendasi Shade Lipstik Timephoria untuk Bibir Hitam: Hasil Halus, Coverage Maksimal
-
Biodata dan Pendidikan Susi Pudjiastuti yang Desak Kapolri Tangkap Gus Elham
-
8 Perawatan Kecantikan untuk Calon Pengantin, Biar Makin Glowing di Hari H
-
5 Rekomendasi Parfum Floral untuk Calon Pengantin: Aromanya Manis, Elegan, dan Romantis
-
'Tor Monitor Ketua' Lagu Siapa? Ini Profil Pencipta dan Lirik Lengkapnya
-
5 Fakta Menarik Roti Sourdough, Bikin Taylor Swift sampai Terobsesi
-
7 Krim Malam Terbaik untuk Menyamarkan Flek Hitam, Cocok buat Usia 40-an
-
Dari Klinik Rumahan ke Rekor Nasional: dr. Ayu Raih Dua MURI Sekaligus di Hari Kesehatan Nasional
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal yang Empuk Buat Jalan Jauh, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan