Suara.com - Pratiwi Noviyanthi resmi mengundurkan diri sebagai Ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan yang selama ini dikelola. Teh Novi mundur buntut huru-hara uang donasi Agus Salim.
Setelah kasus memanas selama 3,5 bulan belakangan, yayasan memutuskan untuk mengalihkan uang donasi senilai Rp1,3 miliar yang sedianya untuk pengobatan Agus Salim, kini digunakan untuk membantu korban bencana alam di Nusa Tenggara Timur (NTT).
Bersamaan dengan itu, Pratiwi Noviyanthi mengumumkan pengunduran diri sebagai ketua yayasan pada 2 Januri 2025. Bahkan ia juga tak lagi menjadi pengurus sehingga tidak memiliki hak lagi di yayasan.
Meski begitu, teh Novi memastikan dirinya siap menghadapi tuduhan yang menyudutkan tentang sumber dana Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan yang dikelola selama ini.
Lantas siapa pengganti Teh Novi sebagai ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan?
Sosok penggantinya adalah Garry Julian. Garry tak lain adalah pengacara Pratiwi Noviyanthi dalam kasus Agus Salim.
"Kita umumkan kalau Teteh bukan ketua yayasan lagi. Kalau kemarin nonaktif, kalau ini mengundurkan diri," kata Garry Julian di podcast Curhat Bang Denny Sumargo.
"Saya sebagai Plt ketua sebelumnya, menjadi ketuanya. Maka dari itu apapun ke depannya untuk penyelasaian ini, itu datanglah ke saya," sambungnya.
Bukan orang baru, Garry Julian juga sempat membantu Teh Novi saat yayasan di kawasan Tangerang tersebut, terkendala izin legalitas.
Baca Juga: Jika Terbukti Yayasan Lakukan Pencucian Uang, Teh Novi Siap Dipenjara Seumur Hidup
Garry Julian seorang pengacara dari Kantor Hukum Jaklaw & Associates. Sosoknya setia mendampingi Pratiwi Noviyanthi menghadapi tuntuntan yang dilayangkan kubu Agus Salim.
Ia pun kini bertanggung jawab menjadi Ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan yang bergerak di bidang sosial.
Kata Teh Novi
Setelah lengser, Pratiwi Noviyanthi meminta Garry Julian untuk terus membantu masyarakat lewat yayasan yang dikelolanya sejak 2021.
"Per tanggal 2 Januari saya sudah bukan ketua yayasan RMK, jadi dipertegas Mas Garry yang menggantikan. Jadi, Mar Garry lanjutkan semuanya," ucap Teh Novi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai
-
5 Sepatu Lari Terpopuler di Strava 2025: Desain Menarik, Ada Merek Lokal Murah
-
5 Rekomendasi Krim yang Efektif Samarkan Selulit, Kulit Auto Kencang dan Awet Muda