Suara.com - Keluarga Hermansyah tampaknya siap menyambut anggota baru dalam waktu dekat. Pasalnya Ashanty sudah mengode soal pernikahan anak sambungnya, Azriel Hermansyah, dengan Sarah Menzel.
Sebagai pengingat, Azriel sudah melamar Sarah pada 27 Juni 2024 silam. Menariknya, hari itu juga bertepatan dengan momen ulang tahun ke-24 Sarah yang dirayakan dengan makan malam keluarga besar.
Namun saat ditanya soal rencana pernikahan tersebut, Ashanty tak bisa menjawab banyak dan hanya meminta doa kepada awak media.
"Sarah itu kan dua bersaudara, Sarah dan kakaknya. Nah kakaknya memutuskan juga mau menikah," kata Ashanty, dilihat di akun TikTok @/asriamelya3, Kamis (13/2/2025).
"Jadi kan ada dua pernikahan, jadi mamanya kayak, 'Ini gimana ya kita ngaturnya?'" lanjut istri Anang Hermansyah itu.
Kemungkinan kakak dan adik menikah di tahun yang sama ini pun sempat menjadi perbincangan warganet di kolom komentar.
"Biasanya kalo orang Jawa gak boleh nikah bareng, dan harus salah satu nunggu 1 tahun kakaknya dulu baru 1 tahun kemudian sarah," komentar warganet. "Sodara ku nikah barengan kakak dan adeknya dan satu pelaminan. Ijab Kabul dan resepsi dihari yang sama. Alhamdulillah pernikahan mereka sudah 25 tahun," balas warganet lain.
Namun bila bercermin dari situasi yang dihadapi keluarga Sarah sekarang, sebenarnya boleh tidak ya keluarga menikahkan kakak dan adik bersamaan di tahun yang sama?
Ustaz Abdul Somad pernah membahas ini dari sudut pandang ajaran agama Islam. Dalam klip video TikTok @/erniadinda18, UAS memastikan larangan menikahkan saudara di satu tahun yang sama tidak ada dalam ajaran agama Islam.
Baca Juga: Apa Itu Mafia Tanah? Ashanty Curhat Keluarganya Jadi Korban
"Jangankan setahun, sehari (dalam satu hari yang sama) pun boleh. Nikah kakaknya, (lalu) nikah adiknya," kata UAS.
Sedangkan terkait anggapan pamali yang beredar, menurut UAS, hanyalah wejangan biasa dari para tetua. "Tak ada, itu keyakinan-keyakinan nenek moyang saja," tegasnya menambahkan.
Namun diketahui juga keluarga Sarah adalah pemeluk agama Hindu. Merujuk pada obrolan warganet di forum Hinduism StackExchange, konon ada kepercayaan di pemeluk agama Hindu untuk memberikan jeda waktu di antara pernikahan satu dan anggota keluarga yang lain.
Berita Terkait
-
Apa Itu Mafia Tanah? Ashanty Curhat Keluarganya Jadi Korban
-
Ashanty Malu Sendiri Sampai Gemetar Gara-Gara Salah Tepuk Orang di Bandara, Dikira Anang Hermansyah
-
Beda Kasus Mafia Tanah Ashanty dan Nirina Zubir, Kini Saling 'Sharing' usai Jadi Korban
-
Beda Reaksi Sule dan Ashanty Tanggapi Isu Calon Mantu Mualaf, Ada Yang Ketakutan
-
Siapa Ayah Ashanty? Tanah Warisannya Diduga Diserobot Mafia
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan