Suara.com - Menjalin hubungan sebelum pernikahan bukan hanya soal cinta, tetapi juga kesiapan dalam menghadapi berbagai tantangan.
Psikolog klinis dewasa, Teresa Indira Andani menegaskan pentingnya mengenali pasangan sebelum menikah agar hubungan yang dibangun bisa langgeng dan harmonis.
"Dalam hubungan, interdependensi memainkan peran penting. Pasangan harus bisa bekerja sama, menggabungkan sumber daya, serta menghadapi tantangan hidup bersama. Oleh karena itu, mengenali pasangan menjadi hal yang mendasar sebelum menikah," ujar psikolog klinis dewasa lulusan Universitas Indonesia itu, Selasa (18/2/2025).
Ia menjelaskan bahwa tanpa pemahaman mendalam tentang karakter, nilai, dan cara pasangan menghadapi stres serta konflik, risiko ghosting dan KDRT akan meningkat. Ketidakseimbangan dalam hubungan bisa membuat salah satu pasangan menghindari masalah atau justru bertindak dominan dan melakukan kekerasan.
Menurutnya, KDRT juga bisa terjadi akibat minimnya intervensi psikologis bagi pelaku, masih adanya kontak dengan mantan pasangan terkait anak, atau korban mengalami trauma bonding, yaitu keterikatan emosional dengan pelaku meskipun mengalami kekerasan.
Persiapan sebelum menikah yang matang dapat membantu pasangan membangun hubungan yang stabil, minim konflik destruktif, dan saling mendukung.
Selain itu, keterampilan komunikasi serta penyelesaian konflik yang sehat sangat diperlukan agar hubungan tetap harmonis. Pengelolaan emosi juga menjadi faktor penting dalam mencegah ghosting atau KDRT dalam pernikahan.
"Persiapan pernikahan bukan hanya soal materi, tetapi juga kesiapan psikologis, emosional, dan keterampilan dalam hubungan. Pasangan perlu memahami cara berkomunikasi, menyelesaikan konflik, serta menyesuaikan ekspektasi pernikahan melalui konseling pranikah atau diskusi terbuka tentang nilai, peran dalam rumah tangga, pola asuh anak, dan pengelolaan keuangan," katanya.
Dengan pemahaman yang baik sebelum menikah, pasangan dapat membangun hubungan yang stabil, sehat, dan saling mendukung dalam berbagai fase kehidupan. (antara)
Berita Terkait
-
Kamus Cinta Zaman Now: Dari 'Situationship' sampai 'Roaching', Istilah Kencan yang Wajib Kamu Tahu!
-
Ghosting dan Breadcrumbing: Kenapa Gebetan Tiba-Tiba Lenyap atau Cuma Kasih Harapan Palsu?
-
Ghosting Bukan Selalu Soal Cinta: Saat Teman Jadi Avoidant
-
Fenomena Ghosting: Bukti Rapuhnya Relasi Emosional Zaman Sekarang
-
Kenali 5 Tanda Doi Bakal Ghosting Kamu menurut Psikologi, Hati-Hati biar Gak Patah Hati!
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
Terkini
-
Zodiak 28 Oktober Cocok dengan Apa? Ini Pasangan yang Paling Klop
-
7 Sabun Mandi Murah Khusus Kulit Kering yang Bisa Dibeli di Indomaret, Bye Kulit Bersisik!
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini, 28 Oktober 2025: Siapa Saja yang Dapat Rezeki Nomplok?
-
7 Serum untuk Flek Hitam Membandel Usia 30 Tahun ke Atas yang Aman dan Ampuh
-
5 Shio Paling Hoki 28 Oktober 2025, Siapa yang Dapat Kejutan Rezeki Hari Ini?
-
Apakah Hari Sumpah Pemuda Wajib Mengibarkan Bendera Merah Putih? Ini Imbauan Kemenpora
-
Hari Sumpah Pemuda 2025 Upacara Pakai Baju Apa? Ini Aturan untuk ASN dan Pegawai
-
Terpopuler: Acuan Soeharto Bisa Jadi Pahlawan Nasional, Tikus Masuk Shio Paling Pelit
-
Teks Sumpah Pemuda 1928 dan Penegasan Tema "Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu"
-
31 Poster Hari Sumpah Pemuda 2025 Menarik Siap Pakai, Download Gratis di Sini